PKL Pasar Anyar Akan Direlokasi ke Gedung Eks Borobudur Tangerang

Date:

Tangerang – Pemerintah Kota Tangerang dalam waktu dekat ini akan menertibkan Pedagang Kaki Lima (PKL) yang selama ini berjualan dilingkungan pasar anyar, Kota Tangerang bakal direlokasi ke gedung eks Borobudur. Hal tersebut diungkapkan langsung oleh Titien Mulyati, Direktur Utama Perusahaan Daerah (PD) Pasar Kota Tangerang.

 

“Sudah hampir sebulan ini kami konsen melakukan sosialisasi, guna mengajak para PKL untuk pindah ketempat yang lebih layak dan nyaman, dan mereka setuju untuk pindah,” ujar Titien, Jum’at (14/7/2017).

Titen menjelaskan, luas lahan yang akan digunakan untuk relokasi tersebut sekitar 1.700 meter persegi. Sehingga dapat menampung kurang lebih sampai 150 pedagang. 

“Saat ini selain sosialisasi, kami juga terus mempercantik lokasi yang nantinya akan digunakan tersebut. Bahkan kami juga berupaya menyediakan tempat yang nyaman dan adem agar pedagang dan pembeli juga nyaman,” kata Titien.

Sementara untuk uang sewa lahan atau lapak, pihaknya belum menentukan besarannya. Namun, rencananya akan dibagi menjadi empat zona. 

“Kemungkinan besar nanti yang berada di zona A harga sewa lapaknya akan jauh lebih tinggi dibandingkan dengan zona lainnya. Selain itu juga kita berharap serapan anggaran juga bisa lebih maksimal karena lebih tertata,” pungkasnya.(Zie)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related