Rutan Rangkasbitung Kembangkan Keterampilan Sablon Warga Binaan

Date:

Lebak – Rutan Klas IIB Rangkasbitung mulai mengembangkan keterampilan menyablon pada Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP).

Aktivitas sejumlah warga binaan yang sudah dibekali dengan pelatihan menyablon dilakukan di Ruang Smart Corner Rutan Rangkasbitung.

Dalam siaran pers yang diterima Banten Hits, Minggu (27/8/2017), Kepala Rutan Rangkasbitung Sigit Budiyanto mengatakan, keterampilan sablon merupakan program pengembangan pembinaan keterampilan warga binaan di bawah Subseksi Pelayanan Tahanan.

“Sesuai dengan tema yang diusung tahun ini adalag berkarya untuk Indonesia,” ujar Sigit.

Selain untuk kebutuhan internal, sablon hasil warga binaan juga diharapkan bisa dilirik oleh masyarakat.

“Saya yakin sablon hasil made in Bui Art Rutan Rangkasbitung ini bisa dikenal masyarakat luas,” ujarnya.

Pembina keterampilan sablon Randhy Zulhelmy mengaku, keterampilan ini sangat potensial jika terus menerus dikembangkan.

“Saya milihat ini potensial, dan mereka (warga binaan-red) juga sangat antusias dan kreatif dalam mengerjakannya, hasilnya juga bagus”, Kata Randhy yang juga merupakan salah satu staf KPR ini.

Salah satu warga binaan, TPN mengaku senang diberikan kesempatan untuk mengembangkan kreativitasnya melalui menyablon.

“Kami senang, banyak banyak pelajaran dan keterampilan yang kami dapat di rutan, salah satunya sablon ini. Insya Allah ini akan menjadi motivasi dan membawan manfaat setelah nanti bebas. Saya harap, semua warga binaan bisa mengembangkan keterampilannya,” tuturnya.(Nda)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related