PAD Sektor Pariwisata di Lebak Capai 65 Persen

Date:

Pantai di Banten Dipadati Pengunjung
Foto Ilustasi: Pantai, masih jadi objek wisata favorit masyarakat. (Dok. Banten Hits)

Lebak – Capaian Pendapatan Asli Daerah (PAD) dari sektor pariwisata di Kabupaten Lebak hingga bulan Juli mencapai Rp185.500.000 atau 65 persen dari target Rp242.465.000.

Realisasi capaian tersebut berasal dari Pantai Sawarna, Pantai Bagedur, wisata budaya Baduy, dan pemandian air panas Cipanas.

Plt Kepala Dinas Pariwisata (Dispar) Lebak Imam Rismahayadin optimis, target realisasi PAD tahun ini bisa tercapai.

“Kami berupaya agar capaian PAD kepariwisataan tahun ini bisa melebihi target,” ujarnya, Jumat (13/7/2018).

Peningkatan sarana dan prasarana menjadi salah satu upaya Pemkab Lebak untuk menarik wisatawan agar selalu berkunjung ke Lebak.

“Kepariwisataan salah satu bidang yang sedang menjadi perhatian serius pemkab untuk terus dikembangkan secara bertahap. Kami yakin ke depannya, kepariwisataan akan jadi salah satu primadona penyumbang PAD,” katanya.

Untuk diketahui, target PAD tahun ini lebih tinggi dari target tahun sebelumnya yakni Rp142.265.000.(Nda)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Bumi Tirtayasa, Tempat Healing Teranyar yang Bikin Segala Penat Ambyar..

Berita Serang - Namanya Bumi Tirtayasa. Memasuki kawasan ini...

Mau Liburan ke Wisata Pantai di Lebak? Balawista Bakal Jamin Keamanan dan Keselamatan Wisatawan

Berita Lebak- Kunjungan wisatawan ke destinasi wisata pantai di...

Sssttt….’Hidden Gem’ di Pelosok Lebak Dipamerkan di Cilograng Festival 10-26 November 2022

Lebak - Pemerintah Kecamatan Cilograng, Kabupaten Lebak menggelar Cilograng...