Raker Persiapan Kualifikasi PON XX,  Rumiah Kartoredjo Sempatkan Pimpin KONI Banten Serahkan Donasi ke Korban Tsunami

Date:

KONI Banten berikan bantuan untuk korban tsunami
KONI Banten saat memberikan bantuan untuk korban tsunami di pengungsian MTs Labuan, Sabtu, 29 Maret 2018.(Istimewa)

Serang – KONI Banten menggelar rapat kerja atau raker di Sekretariat KONI Banten,  Kota Serang,  Sabtu,  29 Desember 2019. Rapat membahas evaluasi kegiatan selama 2018 dan menentukan proyeksi untuk 2019.

Di sela-sela raker tersebut, pengurus KONI Banten menyempatkan mengirimkan bantuan untuk korban tsunami di Labuan,  Kabupaten Pandeglang. Ketua KONI Banten Rumiah Kartoredjo memimpin langsung rombongan KONI Banten.

Bantuan dari KONI Banten diberikan kepada pengungsi di MTs Labuan dan Kampung Cikondang, Kabupaten Pandeglang. Bantuan yang diberikan berupa kebutuhan sehari-hari yang dibutuhkan korban tsunami di pengungsian. 

Selepas mengunjungi para pengungsi, rombongan KONI Banten kembali ke sekretariat di Kota Serang untuk melanjutkan kegiatan rapat kerja evaluasi 2018 dan proyeksi 2019.

“Sekadar info, di tahun 2019 ada agenda besar yang dihadapi KONI Banten yaitu babak kualifikasi PON XX,” kata Rumiah usai penyerahan bantuan.

KONI Banten saat ini tengah mempersiapkan atlet-atlet yang akan dikirim ke babak kualifikasi PON XX tahun 2019 lewat program Pelata Jangka Panjang (PJP). Persiapan matang diperlukan agar Banten bisa meloloskan sebanyak mungkin atlet ke PON 2020 yang akan datang di Papua. 

Setelah mampu menembus peringkat 13 besar di PON 2016 Jawab Barat lalu,  Banten ditargetkan masuk 10 besar di PON 2020 Papua seperti yang diminta Gubernur Banten Wahidin Halim. (Rus)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Kejuaraan Nasional Gateball 2024 Digelar di Alun-alun Ahmad Yani Kota Tangerang 26-28 April 2024

Berita Tangerang - Bagi Anda pecinta olahraga, jangan sampai...

Sachrudin Yakin Si Bayi Ajaib Akan Kembali ke Masa Kejayaannya

Berita Tangerang - Kerinduan warga Kota Tangerang kepada Persikota...

Gelandang dan Kiper Andalan Persib Kompak Sebut Laga Versus Persita Pertandingan Berat

Berita Persib - Gelandang Persib Bandung, Marc Klok dan...