Cerita Korban Pembacokan di Jalan Raya Panimbang-Tanjung Lesung; Asik Ngopi di Warung Tiba-tiba Dijotos Lima OTK

Date:

Hadi Uca korban pembacokan lima orang tak dikenal di Jalan Raya Panimbang- Tanjung Lesung. (BantenHits.com/Engkos Kosasih).

Pandeglang – Hadi Uca warga Kampung Lebak Buah, Desa Citeureup, Kecamatan Panimbang, sebelumya tak pernah menyangka pada malam itu nasib nahas menimpanya. Minggu malam sekitar pukul 21:00 Wib, dia keluar rumah untuk nongkrong di warung Indra.

Warung Indra yang berada di pinggir jalan raya Panimbang – Tajung Lesung itu, memang menjadi tempat tongkrongan anak-anak muda. Kurang lebih sekitar 15 menit, tiba-tiba saja lima orang yang tidak begitu dikenalnya datang menggunakan motor honda scoopy.

Baca Juga: Dua Warga Citeureup Dibabat Golok saat Menepi di Jalan Raya Panimbang-Tanjung Lesung

Tak menaruh rasa curiga sedikitpun kepada orang-orang tersebut, Hadi tetap asik mengobrol dengan Indra dan Rudi. Namun, tiba-tiba saja, pria berinisial AS yang diketahui warga Kampung Cikendal, Desa Citeudeup langsung melayangkan pukulan ke arah mukanya hingga tersungkur.

Dalam keadaan kliyengan, Hadi bermaksud menanyakan maksud orang tersebut memberinya pukulan. Namun, tanpa memberi penjelasan, AS memukul Hadi untuk yang kedua kalinya. Saat sadar mendapat perlawanan dari Hadi, AS pun langsung mengeluarkan goloknya yang di simpan di pinggangnya.

Kemudian AS mencabut golok itu dan menyabetkannya ke arah Hadi hingga terkena dagunya. Selain Hadi, pemilik warung bernama Indra juga menjadi korban amukan AS, sehingga terkena bacokan di bagian lehernya. Beruntung AS, dapat dilumpuhkan oleh Hadi yang dibantu oleh warga sekitar, kemudian di serahkan ke aparat yang berwajib.

“Waktu saya ngopi di warungnya Indra, tiba-tiba datang lima orang menggunakan motor. Dia langsung menonjok saya, dua kali tonjokan.. Ketika saya lawan, pelaku langsung mencabut golok dan membacok saya,” katanya kepada Bantenhits, Senin, 2 Desember 2019.

Hadi dan Indra tidak begitu mengenal kelima orang tersebut, dan tidak pernah memiliki masalah dengannya, hanya saja dia mengaku sering melihat orang-orang itu. Akibat ulah AS dan rekannya, Hadi dan Indra dilarikan ke Puskesmas. Dia meminta agar aparat Kepolisian segera menangkap kelima orang itu dan memberikan hukuman yang setimpal.

“Saya tidak pernah ada masalah dengan pelaku, saya juga tidak mengenal pelaku. Intinya saya minta orang-orang itu dihukum seberatnya sesuai dengan perlakuannya kepada saya dan Indra,” ujarnya.

Baca Juga: Motif Pembacokan Dua Warga Citeureup Pandeglang Diduga Dilandasi Dendam

Saat ini mereka berdua sudah ada di rumah masing-masing. Sementara untuk AS sendiri sudah dimanakan di Polsek Panimbang. Polisi juga masih melakukan pengejaran kepada rekan-rekan AS yang berhasil kabur.

Editor: Fariz Abdullah

Author

  • Engkos Kosasih

    Memulai karir jurnalistik di BantenHits.com sejak 2016. Pria kelahiran Kabupaten Pandeglang ini memiliki kecenderungan terhadap aktivitas sosial dan lingkungan hidup.

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related