Buruh Pabrik Kembali Dinyatakan Positif Covid-19, Kali Ini Dua Pekerja Kontraktor di Perusahaan Kimia Terbesar

Date:

IMG 20200506 WA0009
Juru Bicara Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kota Cilegon Ahmad Aziz Setia Ade Putra mengonfirmasi dua buruh pabrik positif Covid-19. (BantenHits.com/ Iyus Lesmana)

Cilegon – Kasus positif Covid-19 di lingkungan pabrik kembali ditemukan di Banten. Kekinian, dua karyawan PT Inti Karya Persada Tehnik atau IKPT, sebuah kontraktor yang bekerja di PT Chandra Asri Petrochemical, Kecamatan Ciwandan, Kota Cilegon, terkonfirmasi Covid-19.

Saat ini dua pekerja tersebut sedang ditangani oleh Dinas Kesehatan Kabupaten Serang.

Informasi yang berhasil dihimpun, dua orang karyawan PT IKPT tersebut merupakan warga Depok, Provinsi Jawa Barat dan Palembang, Sumatera Selatan. Mereka bermukim di daerah Anyer, Kabupaten Serang.

Keduanya juga diketahui beberapa waktu yang lalu usai bepergian dari daerah asal mereka.

Juru Bicara Gugus Tugas Penanganan Covid-10 Kota Cilegon Aziz Setia Ade Putra mengatakan, pihaknya telah melakukan koordinasi dengan manajemen perusahaan.

Menurut Aziz, PT IKPT bakal melakukan rapid test pada para pekerja lainnya.

“Karyawan lainnya yang bekerja di PT IKPT sudah dilakukan rapid test oleh perusahaan tersebut sendiri, karena semuanya sudah merupakan tanggung jawab perusahaan. Gugus Tugas Covid Cilegon tetap memantau bekerja sama dengan Kabupaten serang karena wilayah kerjanya ada di Cilegon,” ujar Aziz saat dikonfirmasi, Jumat, 7 Mei 2020.

Selain rapid test, perusahaan telah melakukan tindakan pencegahan cepat dengan melakukan berupa penyemprotan cairan disinfektan diseluruh area perusahaan.

“Semua dilakukan oleh perusahaan. Gugus tugas tetep mantau dan berkoordinasi,” tandasnya.

Temuan kasus positif Covid-19 di lingkungan pabrik sebelumnya terjadi di PT PEMI Balaraja. Di pabrik suku cadang mobil ini dua buruh meninggal dunia dengan status positif Covid.

Selain itu, di Kecamatan Pasar Kemis, Kabupaten Tangerang, seorang buruh bersama istri dan dua anaknya dinyatakan positif Covid-19.

Editor: Darussalam Jagad Syahdana

Author

Cek Berita dan Artikel yang lain di:

Google News

Terpopuler

Share post:

spot_img

Berita Lainnya
Related

Kesbangpol Kota Tangerang Gandeng Mahasiswa Gelar Diskusi untuk Sukseskan Pilkada

Berita Tangerang - Badan Kesatuan Bangsa dan Politik atau...

Awas! Predator Anak, Penyuka Sesama Jenis Ini Masih Berkeliaran!!

Berita Tangerang - Yandi Supriyadi (29) merupakan penyuka sesama...