8.040 Vaksin Sinovac Tiba di Kabupaten Lebak: Polisi Berjaga

Date:

Kapolres Lebak, AKBP Ade Mulyana saat meninjau vaksin Sinovac di Gudang Faskes Dinas Kesehatan Kabupaten Lebak. (Istimewa)

Lebak- Sebanyak 8.040 vaksin Sinovac tiba di Gudang Fasilitas Kesehatan (Faskes) Dinas Kesehatan Kabupaten Lebak, Sabtu, 23 Januari 2021.

Berlokasi di Kecamatan Cibadak, pengiriman vaksin asal China itu dijaga ketat anggota kepolisian Polres Lebak.

Vaksin tersebut datang ke Lebak dari Provinsi Banten dengan menggunakan menggunakan satu unit mobil box double kabin pendingin Mitsubishi Strada.

“Tadi sudah dilakukan pengawalan, dan sekarang sudah tiba di Gudang Faskes Dinkes Lebak,”kata Kapolres Lebak AKBP Ade Mulyana.

Selain vaksin, kata Ade, terdapat juga 1.890 paket Alat Pelindung Diri (APD) yang tiba di Gudang Faskes Dinkes Lebak.

Mantan Kapolsek Cileungsi ini menegaskan akan menyiapkan personel untuk berjaga hingga mengawal distribusi ke setiap Faskes yang yang tersebar di 28 Kecamatan di Kabupaten Lebak.

“Rencana besok, Minggu (24/1/2021) vaksin akan mulai didistribusikan ke setiap Kecamatan di Lebak, dengan harapan vaksinasi bisa mulai dilakukan pada hari Senin, 25 Januari 2021,” tandasnya.

Sementara itu, Kepala Seksi Farmasi dan Pom Dinkes Lebak Hadi Purnomo membenarkan, telah menerima 8.040 vaksin dan 1.890 paket APD dari Dinkes Banten.

Kata Hadi, ribuan vaksin ini merupakan pengiriman tahap pertama yang diterima oleh pihaknya.

“Hari ini kita terima 8.040 vaksin tahap pertama, yang nantinya akan ada tahap pengiriman berikutnya, namun untuk jadwal pastinya kita belum tau,” pungkasnya.

Editor: Darussalam Jagad Syahdana

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Ada PJU Mati di Kota Tangerang? Hubungi Kontak-kontak Ini Agar Cepat Ditangani!

Berita Tangerang - Buat warga yang mendapati lampu penerangan...

Indonesia Emas 2045 Jadi Fokus, Ini Cara Ratu Tatu Padukan RPJPD dengan RPJPN

Berita Serang - Indonesia Emas 2045 menjadi fokus Rencana...

Dukungan Polri ke Kementan untuk Wujudkan Swasembada Pangan Jadi Energi Baru Pertanian

Berita Jakarta - Kementerian Pertanian dan Kepolisian Republik Indonesia...

Pangling! Begini Penampakan Kawasan Jalan Kali Sipon setelah Hari keempat Penertiban

Berita Tangerang - Penertiban yang dilakukan Pemerintah Kota (Pemkot)...