Catat! Ini Janji Pria Penerima SK Pengangkatan CPNS di Kabupaten Tangerang

Date:

Wakil Bupati Tangerang, Mad Romli saat memimpin upacara, Senin, 20 Juni 2022. Dalam kesempatan itu, Mad Romli menyerahkan 781 SK pengangkatan CPNS di Kabupaten Tangerang. (Foto: tangerangkab.go.id)

Tangerang – Wakil Bupati Tangerang, Mad Romli membagikan 781 SK pengangkatan CPNS di Kabupaten Tangerang, Senin, 20 Juni 2022.

Dalam amanatnya saat upacara di Lapangan Maulana Yudha Negara, Puspemkab Tigaraksa, Mad Romli meminta para CPNS memantapkan hati sepenuhnya dalam pengabdian dan bersinergi dengan seluruh ASN Kabupaten Tangerang untuk  mewujudkan Kabupaten Tangerang yang semakin gemilang.

“Selamat bergabung menjadi ASN Kabupaten Tangerang. Jaga selalu integritas, kompetitif, bekerja dengan professional, serta beretika sebagai satu kewajiban sebagai seorang ASN,” kata Mad Romli seperti dikutip BantenHits.com dari laman resmi Pemkab Tangerang.

Agung, salah satu CPNS yang mendapatkan SK tersebut, terlihat tak mampu menyembunyikan rasa gembiranya. SK pengangkatan tersebut merupakan hal yang selama ini dia tunggu-tunggu.

Dia juga mengungkapkan, cita-citanya sejak awal memang menjadi seorang ASN dan sebagai bentuk ucapan syukurnya dia berjanji bekerja sesuai yang diamanatkan saat upacara tadi.

“Alhamdulillah SK CPNS saya sudah diberikan oleh Pemerintah Kabupaten Tangerang. Dan saya akan bekerja semampu saya dan sebaik-baik saja sesuai apa yang diperintahkan dan ditugaskan kepada saya,” ungkapnya.

Editor: Fariz Abdullah

Author

  • Darussalam J. S

    Darusssalam Jagad Syahdana mengawali karir jurnalistik pada 2003 di Fajar Banten--sekarang Kabar Banten--koran lokal milik Grup Pikiran Rakyat. Setahun setelahnya bergabung menjadi video jurnalis di Global TV hingga 2013. Kemudian selama 2014-2015 bekerja sebagai produser di Info TV (Topaz TV). Darussalam JS, pernah menerbitkan buku jurnalistik, "Korupsi Kebebasan; Kebebasan Terkorupsi".

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Indonesia Emas 2045 Jadi Fokus, Ini Cara Ratu Tatu Padukan RPJPD dengan RPJPN

Berita Serang - Indonesia Emas 2045 menjadi fokus Rencana...

Dukungan Polri ke Kementan untuk Wujudkan Swasembada Pangan Jadi Energi Baru Pertanian

Berita Jakarta - Kementerian Pertanian dan Kepolisian Republik Indonesia...

Pangling! Begini Penampakan Kawasan Jalan Kali Sipon setelah Hari keempat Penertiban

Berita Tangerang - Penertiban yang dilakukan Pemerintah Kota (Pemkot)...