Nyawa Warga Melayang di Jalan Raya Serang-Tangerang yang Bergelombang

Date:

IMG 20220808 WA0035
Petugas mengevakuasi seorang pemotor yang tewas seketika dalam. kecelakaan lalu lintas di Jalan Raya Serang-Tangerang tepatnya di Kampung Kuaron, Desa Citeureup Kecamatan Ciruas, Kabupaten Serang, Minggu malam, 7 Agustus 2022. Kecelakaan diduga dipicu jalan bergelombang. (BantenHits.com/ Mahyadi)

Serang – Seorang pemotor tewas seketika setelah tergilas truk di Jalan Raya Serang – Tangerang, persisnya di Kampung Kuaron, Desa Citeureup Kecamatan Ciruas, Kabupaten Serang.

Jalan bergelombang di lokasi kejadian, diduga menjadi pemicu kecelakaan mau yang terjadi pada Minggu malam, 7 Agustus 2022 sekira pukul 19.00 WIB ini.

Kasatlantas Polres Serang, AKP Tiwi Afrina membenarkan peristiwa ini. Menurutnya, kecelakaan melibatkan Hino dump truck bernomor polisi B 9566 KI yang dikendarai MK (42) dan motor Honda Scoopy Nopol : A 445 -EI yang dikendarai NA (28).

“Benar telah terjadi kecelakaan yang mengakibatkan satu orang meninggal dunia,” kata Tiwi kepada wartawan, Senin, 8 Agustus 2022.

Kecelakaan maut itu, lanjutnya, bermula saat sepeda motor Honda Scoopy yang dikendarai NA melaju dari arah Serang menuju Tangerang.

“Setiba di TKP, NA mendahului dari sebelah kiri Kendaraan Hino dump truk yang dikemudikan MK,” jelasnya.

“Saat mendahului, kendaraan sepeda motor menabrak jalan bergelombang lalu oleng ke kanan dan terjatuh lalu terlindas ban truk bagian belakang sebelah kiri,” lanjutnya.

Akibatnya, NA tewas seketika di lokasi kejadian. Petugas langsung mengevakuasi korban kecelakaan dengan membawa ke RSUD Serang dan mengamankan kendaraan korban.

“Korban meninggal dunia langsung dibawa ke RSUD serta petugas telah mengamankan kendaraan dan pengemudi truk MK di Polres Serang,” ujar Tiwi.

Kapolres Serang AKBP Yudha Satria menyampaikan duka cita dan prihatin atas peristiwa kecelakaan lalu lintas tersebut.

“Kami mengimbau kepada seluruh masyarakat agar saat mengemudikan kendaraan tetep waspada dan berhati-hati,” imbau Yudha.

Yudha meminta agar pengendara disiplin dan mematuhi peraturan lalu lintas saat berkendara dan mejadi pelopor keselamatan berlalu lintas.

“Utamakan keselamatan karena keluarga menanti di rumah,” tutup Yudha.

Editor: Darussalam Jagad Syahdana

Author

Cek Berita dan Artikel yang lain di:

Google News

Terpopuler

Share post:

spot_img

Berita Lainnya
Related

Tingkatkan Kesadaran Bayar Pajak Kendaraan Bermotor, Samsat Cikokol Gelar Razia bersama TNI-Polri

Berita Tangerang –  Untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya...

Bukan Hanya Take Down Situs, Masyarakat yang Teredukasi Jadi Kunci Memberantas Judi Online

Berita Banten - Menutup akun promotor judi online dan...

Kesaksian Karyawan saat Pabrik Sendal Jepit di Kampung Cogreg Terbakar

Berita Tangerang - Kebakaran hebat melanda PT Pumas Rotua,...

Hanya Berselang 3 Jam, Dua Pabrik di Kabupaten Tangerang Berturut-turut Terbakar

Berita Tangerang - Dua pabrik di Kabupaten Tangerang berturut-turut ...