Angin Mendadak Berubah Arah dan Melaju Cepat, Ini yang Terjadi pada Pesawat Lion Air yang Hendak Mendarat

Date:

Angin mendadak berubah arah dan melaju cepat saat pesawat Lion Air hendak mendarat. FOTO ILUSTRASI: Pesawat Airbus 330-900 Lion Air. (Dok. Lion Air)

Berita Jakarta – Angin tiba-tiba berubah arah dan melaju dengan cepat. Kondisi tersebut terjadi persis saat pesawat Lion Air hendak ‘menapakkan kaki’ untuk mendarat.

Lalu apa yang kemudian terjadi?

Corporate Communications Strategic of Lion Air, Danang Mandala Prihantoro menyebutkan,
pilot Lion Air memutuskan melakukan pembatalan proses pendaratan pesawat dan mengudara kembali ke jalur penerbangan (go around).

“Kecepatan angin dan arah angin yang berubah secara mendadak mengakibatkan kecepatan pesawat melebihi batas ketentuan untuk mendarat, sesuai dengan persyaratan operasional dan standar keselamatan penerbangan,” kata Danang melalui keterangan resmi yang diterima BantenHits.com.

Peristiwa tersebut dialami pesawat penerbangan nomor JT-992 dengan rute dari Makassar (UPG) menuju Kendari (KDI) pada Kamis, 18 Mei 2023.

Penerbangan ini mengudara dari Bandar Udara Internasional Sultan Hasanuddin pukul 12.16 WITA (GMT+ 08), yang dioperasikan menggunakan pesawat jenis Boeing 737-900ER dengan registrasi PK-LFG, membawa 7 awak kabin dan total 217 penumpang terdiri 211 dewasa, 2 anak-anak dan 4 balita.

Menurut Danang, keputusan pilot untuk melakukan go around tersebut telah diambil dengan pertimbangan keselamatan dan keamanan penerbangan yang berdasarkan pada informasi cuaca aktual yang terpantau melalui radar di dalam pesawat.

“Pilot dan awak kabin juga memberikan informasi yang diperlukan kepada seluruh penumpang mengenai kondisi dimaksud,” jelasnya.

Selama proses go around, pilot tetap berkoordinasi dengan petugas darat dan pengatur lalu lintas udara untuk memastikan langkah-langkah yang tepat diambil demi mengutamakan keamanan penerbangan.

Setelah kondisi cuaca membaik dan memenuhi persyaratan keselamatan penerbangan, pilot berhasil mendaratkan pesawat secara normal di Bandar Udara Haluoleo Kendari di Konawe Selatan pukul 13.25 WITA.

“Lion Air memberikan apresiasi kepada pilot dan awak pesawat yang telah menjalankan tugas mereka dengan profesional dalam menghadapi situasi pada penerbangan JT-992,” ucap Danang.

Mengenal Istilah Go Around dalam Penerbangan

Go around, lanjut Danang, sering kali dilakukan ketika pesawat sudah berada dalam fase akhir pendaratan, seperti saat akan menyentuh landasan pacu, tetapi kondisi seperti angin yang tidak stabil, arah angin yang tidak sesuai, atau jarak pandang yang rendah dapat mengganggu proses pendaratan yang aman.

“Dalam situasi ini, pilot akan mengambil keputusan untuk meningkatkan ketinggian pesawat dan melanjutkan penerbangan mengelilingi bandar udara atau kembali ke jalur penerbangan dengan tujuan untuk menciptakan kondisi yang lebih aman dan memungkinkan pendaratan secara tepat,” jelasnya.

Keputusan go around diambil oleh pilot berdasarkan penilaian profesional, dengan mempertimbangkan faktor-faktor seperti cuaca, kondisi landasan pacu dan lainnya. Hal ini dilakukan untuk memastikan keselamatan penumpang, kru pesawat dan pesawat itu sendiri.

“Ketika go around, pilot akan terus berkomunikasi dengan petugas darat dan pengatur lalu lintas udara untuk memperoleh informasi terkini tentang kondisi cuaca dan instruksi penerbangan yang diperlukan. Setelah kondisi yang memadai terpenuhi, pilot akan melakukan pendaratan yang aman dan melanjutkan proses penurunan pesawat ke landasan pacu,” bebernya.

Author

  • Darussalam J. S

    Darusssalam Jagad Syahdana mengawali karir jurnalistik pada 2003 di Fajar Banten--sekarang Kabar Banten--koran lokal milik Grup Pikiran Rakyat. Setahun setelahnya bergabung menjadi video jurnalis di Global TV hingga 2013. Kemudian selama 2014-2015 bekerja sebagai produser di Info TV (Topaz TV). Darussalam JS, pernah menerbitkan buku jurnalistik, "Korupsi Kebebasan; Kebebasan Terkorupsi".

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Baru Nikah di Kabupaten Tangerang, Ini Sosok Ahmad Arif Si Pembunuh Wanita Paruh Baya dalam Koper

Berita Tangerang - Kamis, 25 April 2024, warga Cikarang,...

Formatang Minta Ratu Atut Mewakafkan Satu Keluarganya untuk Mengabdi di Kabupaten Tangerang

Berita Tangerang - Forum Masyarakat Tangerang atau Formatang meminta...

Airin Tolak Istilah ‘Borong Parpol’ saat Daftar Calon Gubernur Banten 2024-2029 di PKB

Berita Banten - Calon Gubernur Banten 2024-2029, Airin Rachmi...

Daftar Calon Gubernur Banten 2024 di PDI-P, Berkas Airin Langsung Dinyatakan Lengkap

Berita Banten - Airin Rachmi Diany resmi mendaftar Calon...