Pohon Tumbang di Jalan Raya Rangkasbitung – Pandeglang, Penampakan Api Bikin Heboh Warga

Date:

Percikan api muncul di gardu listrik Jalan Raya Rangkasbitung – Pandeglang usai tertimpa pohon tumbang. (FOTO Tangkap Layar Instagram @inforangkasbitung)

Lebak- Pohon tumbang terjadi di Jalan Raya Rangkasbitung – Pandeglang tepatnya di sekitar Rumbut, Kecamatan Cibadak, Kabupaten Lebak, Rabu, 20 Juli 2022.

Kabarnya peristiwa itu terjadi sekitar pukul 20.30 WIB. Pohon yang diperkirakan berusia tua itu tumbang dan menimpa kabel listrik usai diterjang hujan deras.

Warga sempat heboh saat peristiwa terjadi. Pasalnya, terdapat percikan api hingga memicu adanya ledakan.

“Iya ada percikan api di kabel listrik. Kalau ledakan ada yang sebagian mendengar ada juga yang tidak mendengar,”kata Rohmat warga sekitar.

Sementara Kepala Pelaksana BPBD Lebak, Febby Rizki Pratama mengatakan dua tim telah diterjunkan ke lokasi untuk melakukan proses evakuasi.

“Kita terima laporan sekitar pukul 20.30 WIB. Dua tim sudah dilokasi untuk proses evakuasi,”katanya.

Untuk diketahui pasca terjadi pohon tumbang beberapa daerah di sekitar Rangkasbitung, Cibadak dan Kalanganyar mengalami pemadaman listrik

Editor: Darussalam Jagad Syahdana

 

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Formatang Minta Ratu Atut Mewakafkan Satu Keluarganya untuk Mengabdi di Kabupaten Tangerang

Berita Tangerang - Forum Masyarakat Tangerang atau Formatang meminta...

Wali Kota Tangerang Sehari Akan Bertugas 20 Mei 2024

Berita Tangerang - Wali Kota Tangerang terpilih akan segera...

‘Jalur-jalur Khusus’ Pengaduan Kekerasan terhadap Perempuan dan Anak di Kota Tangerang

Berita Tangerang - Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang melalui Dinas...

Airin Tolak Istilah ‘Borong Parpol’ saat Daftar Calon Gubernur Banten 2024-2029 di PKB

Berita Banten - Calon Gubernur Banten 2024-2029, Airin Rachmi...