Ketua DPD Perindo Lebak Mengundurkan Diri

Date:

Banten Hits – Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Persatuan Indonesia (Perindo) Lebak, HM Sudirman, dikabarkan mengundurkan diri. Sekretaris DPD Perindo Lebak, Dedi Suhendi membenarkan kabar pengunduran diri Sudirman.

”Ya, beliau (Sudirman-red) telah mengajukan surat pengunduran diri dari jabatan ketua yang dilayangkan ke Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Perindo Banten. Tapi, sampai hari ini belum ada jawaban dari DPP,” kata Dedi, Rabu (27/7/2016).

Menurut Dedi, sikap pengunduruan diri Sudirman mencerminkan seorang politikus sejati.

”Karena sakit dan khawatir roda organisasi tidak bisa berjalan secara maksimal, ia secara sadar dan ikhlas memilih mundur,” ujarnya.

Ketua DPW Perindo Banten, Yandra Doni saat dihubungi justru membantah telah terjadi kisruh di tubuh internal pasca pengunduran diri Sudirman.

“Enggak benar, yang ada kita masih menunggu keputusan dari DPP. Beliau kan masih sakit, kalau nanti sudah sembuh, ya kita berikan lagi kepercayaan,” terang Doni seraya meminta agar pihak luar tidak membuat kegaduhan di partai besutan Hary Tanoesoedibjo ini.

Sementara, Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Perindo Cikulur, Eli Sahroni mendesak, DPW Banten dan DPP segera mengambil sikap terkait mundurnya Sudirman.

”Sesuai aturan dan mekanisme partai politik, jika ketua mundur, dan menjaga kevakuman organisasi, secara otomatis wakil ketua bisa naik menggantikan,” kata Eli.

Ia juga meminta kepada DPW untuk tidak mengambil keputusan sepihak terkait penunjukan pengganti Sudirman.

“Agar tidak kisruh, saya mewakili DPC meminta DPW tidak mengambil keputusan sepihak,” tegasnya.(Nda)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Baru Nikah di Rajeg Tangerang, Ini Sosok Ahmad Arif Si Pembunuh Wanita Paruh Baya dalam Koper

Berita Tangerang - Kamis, 25 April 2024, warga Cikarang,...

Formatang Minta Ratu Atut Mewakafkan Satu Keluarganya untuk Mengabdi di Kabupaten Tangerang

Berita Tangerang - Forum Masyarakat Tangerang atau Formatang meminta...

Airin Tolak Istilah ‘Borong Parpol’ saat Daftar Calon Gubernur Banten 2024-2029 di PKB

Berita Banten - Calon Gubernur Banten 2024-2029, Airin Rachmi...

Daftar Calon Gubernur Banten 2024 di PDI-P, Berkas Airin Langsung Dinyatakan Lengkap

Berita Banten - Airin Rachmi Diany resmi mendaftar Calon...