UMT Akan Datangi Rumah Sinta

Date:

Tangerang, Banten Hits.com– Setelah memastikan bahwa Sinta Kusmoyowati Santosa (20), gadis yang dikabarkan sudah lima bulan hilang adalah mahasiswi UMT, pihak kampus dalam waktu dekat ini akan segera mendatangi rumah korban.

Pihak kampus juga akan segera melakukan pengecekan perilaku korban melalui prestasi akademik dan data-data yang dimiliki kampus.

Demikian dikatakan Dekan FKIP UMT Enawar, Sabtu (30/03/2013) sore, beberapa saat setelah mendapat kepastian bahwa Sinta Kusmoyowati adalah benar mahasiswi UMT.

“Setelah kami melakukan pemeriksaan secara teliti, yang bersangkutan (Sinta Kusmoyowati) adalah benar pernah tercatat sebagai mahasiswa kami tahun akademik 2011-2012,” kata Enawar.

Tangerang, Banten Hits.com– Setelah memastikan bahwa Sinta Kusmoyowati Santosa (20), gadis yang dikabarkan sudah lima bulan hilang adalah mahasiswi UMT, pihak kampus dalam waktu dekat ini akan segera mendatangi rumah korban.

Pihak kampus juga akan segera melakukan pengecekan perilaku korban melalui prestasi akademik dan data-data yang dimiliki kampus.

Demikian dikatakan Dekan FKIP UMT Enawar, Sabtu (30/03/2013) sore, beberapa saat setelah mendapat kepastian bahwa Sinta Kusmoyowati adalah benar mahasiswi UMT.

“Setelah kami melakukan pemeriksaan secara teliti, yang bersangkutan (Sinta Kusmoyowati) adalah benar pernah tercatat sebagai mahasiswa kami tahun akademik 2011-2012,” kata Enawar.
Enawar juga menegaskan, pihaknya siap membantu pihak keluarga untuk menemukan kembali Sinta Kusmoyowati Santosa.

Bantuan yang akan diberikan kampus, adalah berupa masukan informasi yang di antaranya adalah tentang perilaku korban selama di kampus.

“Secara struktural kami punya kepala program studi dan dosen PA (pembimbing akademik). Nanti mereka yang akan mengecek perilaku akademik yang bersangkutan,” kata Enawar.

Bahkan, menurut Enawar, jika pihak keluarga sudah memastikan akan menempuh jalur hukum, pihak kampus juga akan membantu melibatkan jaringan di institusi hukum. (Rus)

Author

  • Darussalam J. S

    Darusssalam Jagad Syahdana mengawali karir jurnalistik pada 2003 di Fajar Banten--sekarang Kabar Banten--koran lokal milik Grup Pikiran Rakyat. Setahun setelahnya bergabung menjadi video jurnalis di Global TV hingga 2013. Kemudian selama 2014-2015 bekerja sebagai produser di Info TV (Topaz TV). Darussalam JS, pernah menerbitkan buku jurnalistik, "Korupsi Kebebasan; Kebebasan Terkorupsi".

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Baru Nikah di Kabupaten Tangerang, Ini Sosok Ahmad Arif Si Pembunuh Wanita Paruh Baya dalam Koper

Berita Tangerang - Kamis, 25 April 2024, warga Cikarang,...

Formatang Minta Ratu Atut Mewakafkan Satu Keluarganya untuk Mengabdi di Kabupaten Tangerang

Berita Tangerang - Forum Masyarakat Tangerang atau Formatang meminta...

Airin Tolak Istilah ‘Borong Parpol’ saat Daftar Calon Gubernur Banten 2024-2029 di PKB

Berita Banten - Calon Gubernur Banten 2024-2029, Airin Rachmi...

Daftar Calon Gubernur Banten 2024 di PDI-P, Berkas Airin Langsung Dinyatakan Lengkap

Berita Banten - Airin Rachmi Diany resmi mendaftar Calon...