Diduga Ada Kecurangan, Calon Kades di Pandeglang Lapor Polisi

Date:

Pandeglang – Diduga ada kecurangan pada pelaksanaan Pilkades serentak 108 desa yang dilaksanakan Minggu, (5/11/2017) di Kabupaten Pandeglang tepatnya di Desa Montor, Kecamatan Pagelaran. Irsad, calon kades nomor urut tiga melaporkan dugaan pelanggaran ke Polres Pandeglang, Senin (13/11/2017).

 

Laporan yang diserahkan ke Polres Pandeglang terkait, pelanggaran Peraturan Bupati (Perbup) nomor 9 tahun 2017 yang dilakukan oleh Badan Permusyawaratan Daerah (BPD) dan dugaan pungutan liar (Pungli) yang dilakukan oleh panitia pilkades wilayah tersebut.

“Ada beberapa laporan, panitia Pilkades memungut uang sebesar Rp 400 ribu sebelum tahapan kampanye, kata mereka (Panitia Pilkades) untuk biaya kampanye,” kata Irsad.

Sementara untuk pelanggaran Perbup, Irsad mengaku sudah melaporkan permasalahan tersebut ke Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa (DPMPD), dan Sekertaris Daerah (Sekda) Kabupaten Pandeglang beberapa hari yang lalu.

“Hari ini kami juga akan ke Sekda dan DPMPD mempertanyakan tindak lanjut dari laporan kami sebelumnya sudah sejauh mana,” jelasnya.

Kanit Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) Polres Pandegalng, Ipda Rahmat Andika menyarankan agar dugaan pelanggaran dilaporkan ke Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN). Sedangkan untuk dugaan pungli, Rahmat meminta agar pelapor membuktikan dugaannya dengan menunjukan kwitansi.

“Semuanya ke masalah administrasi, mereka (Pelapor) harus bisa menunjukan kwitansi, sebab kalau tidak ada kwitansi kita tidak bisa menangani,” jelasnya.(Zie)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Baru Nikah di Rajeg Tangerang, Ini Sosok Ahmad Arif Si Pembunuh Wanita Paruh Baya dalam Koper

Berita Tangerang - Kamis, 25 April 2024, warga Cikarang,...

Formatang Minta Ratu Atut Mewakafkan Satu Keluarganya untuk Mengabdi di Kabupaten Tangerang

Berita Tangerang - Forum Masyarakat Tangerang atau Formatang meminta...

Airin Tolak Istilah ‘Borong Parpol’ saat Daftar Calon Gubernur Banten 2024-2029 di PKB

Berita Banten - Calon Gubernur Banten 2024-2029, Airin Rachmi...

Daftar Calon Gubernur Banten 2024 di PDI-P, Berkas Airin Langsung Dinyatakan Lengkap

Berita Banten - Airin Rachmi Diany resmi mendaftar Calon...