Beri Kuliah Umum di Unsera, TGB Nilai Banten Punya Modal Jadi Daerah Maju

Date:

Kuliah Umum di Unsera
Tuan Guru Bajang (TGB) memberikan kuliah umum kepada mahasiswa di Unsera, Kota Serang. (Foto: Mahyadi/Banten Hits)

Serang – Gubernur Nusa Tenggara Barat (NTB) TGH Muhammad Zainul Majdi atau yang akrab disapa Tuan Guru Bajang (TGB) memberikan kuliah umum di Universitas Serang Raya (Unsera), Kota Serang, Jumat (4/5/2018).

Gubernur dua periode yang namanya digadang-gadang sebagai calon presiden tersebut menilai, Provinsi Banten merupakan daerah yang terkenal dengan agamis. Menurutnya, provinsi yang berada di ujung barat Pulau Jawa ini memiliki semua yang diperlukan untuk menjadi daerah yang maju dan berkembang seperti provinsi lainnya.

“Banyak tokoh-tokoh formal maupun informal yang luar biasa di sini. Kemarin saya bertemu dengan Abuya Murtadho Dimyati, salah satu tokoh agama kita. Bukan hanya itu, di sini banyak juga tokoh dan pengamat yang dapat menjaga kondusifitas sosial,” ungkap TGB.

BACA JUGA: Desak Pemkab Evaluasi Pendidikan, Fakrab: Kondisi Lebak Sama dengan Pedalaman Papua

Diketahui banten dari dulu sudah di kenal provinsi 1000 santri dan ulama serta, yang tak bisa di pisahkan seni debus banten yang saat ini sudah di kenal sampai mancanegara.

Ia menyarankan, agar provinsi yang dikenal dengan seribu kiai sejuta santri serta tak bisa dipisahkan dengan seni debusnya ini memfokuskan pada pembangunan dan pengembangan SDM.

“Sesungguhnya perangkat untuk maju itu ada di Provinsi Banten,” katanya.(Nda)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Baru Nikah di Rajeg Tangerang, Ini Sosok Ahmad Arif Si Pembunuh Wanita Paruh Baya dalam Koper

Berita Tangerang - Kamis, 25 April 2024, warga Cikarang,...

Formatang Minta Ratu Atut Mewakafkan Satu Keluarganya untuk Mengabdi di Kabupaten Tangerang

Berita Tangerang - Forum Masyarakat Tangerang atau Formatang meminta...

Airin Tolak Istilah ‘Borong Parpol’ saat Daftar Calon Gubernur Banten 2024-2029 di PKB

Berita Banten - Calon Gubernur Banten 2024-2029, Airin Rachmi...

Daftar Calon Gubernur Banten 2024 di PDI-P, Berkas Airin Langsung Dinyatakan Lengkap

Berita Banten - Airin Rachmi Diany resmi mendaftar Calon...