Rumah Berpenghuni Enam Kepala di Banjarsari Lebak Terbakar

Date:

Keluarga Huri dan Arti bersama para tetangga saat mengevakuasi sisa barang berharga usai rumah yang berpenghuni enam kepala itu terbakar. (Istimewa).

Lebak- Kebakaran terjadi di sebuah rumah tinggal yang terletak di Kampung Lebak Kesik Pasir, Desa Lebak Kesik, Kecamatan Banjarsari, Kabupaten Lebak, Kamis, 26 September 2019.

Informasi diperoleh, rumah yang berpenghuni enam kepala itu milik Huri (38) dan Arti (30). Kebakaran yang terjadi sekitar pukul 5.30 WIB pagi itu diduga akibat korsleting listrik.

Koordinator Damkar, Anong mengatakan kebakaran itu terjadi diduga akibat korsleting listrik yang kemudian menyambar bensin. Sehingga kondisi api yang berkobar hebat dengan cepat menghanguskan seluruh bangunan beserta isinya.

“Ya betul terbakar, ada laporan saat Damkar akan menuju lokasi kita diberitahu kalau akses jalan tidak memungkinkan untuk dilalui,”kata Anong kepada BantenHits.com.

Anong mencatat kebakaran yang melanda rumah milik Huri dan Arti ini mengalami kerugian Rp40 juta. Selain rumah yang terbakar, warung, padi dan emas 5 gram juga turur terbakar.

“Ya memang ada warungnya, Padi 3 kuintal dan uang Rp3,5 juta juga terbakar. Kalau korban jiwa tidak ada,”ucapnya.

Editor: Fariz Abdullah

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Baru Nikah di Kabupaten Tangerang, Ini Sosok Ahmad Arif Si Pembunuh Wanita Paruh Baya dalam Koper

Berita Tangerang - Kamis, 25 April 2024, warga Cikarang,...

Formatang Minta Ratu Atut Mewakafkan Satu Keluarganya untuk Mengabdi di Kabupaten Tangerang

Berita Tangerang - Forum Masyarakat Tangerang atau Formatang meminta...

Airin Tolak Istilah ‘Borong Parpol’ saat Daftar Calon Gubernur Banten 2024-2029 di PKB

Berita Banten - Calon Gubernur Banten 2024-2029, Airin Rachmi...

Daftar Calon Gubernur Banten 2024 di PDI-P, Berkas Airin Langsung Dinyatakan Lengkap

Berita Banten - Airin Rachmi Diany resmi mendaftar Calon...