Miris! 18 Bulan Bekerja, 3 ABK Indonesia Hanya Terima 3 Bulan Gaji

Date:

Banten Hits – Sungguh malang nasib tiga orang Anak Buah Kapal (ABK) asal Indonesia. Bagaiamana tidak, tiga ABK yang sudah bekerja selama 18 bulan di sebuah kapal asing di Kota Capeton, Amerika Serikat tersebut baru menerima 3 bulan gaji. Sisanya, hingga kini tak kunjung jelas.

 

Akibat gaji yang juga tak kunjung dibayar, ketiganya memilih pulang ke Indonesia dan tiba di Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Kamis (8/10/15).

Azmir Soni, salah seorang ABK asal Lampung, mengaku, selama bekerja ia baru mendapatakan tiga bulan gaji yang dikirimkan oleh pihak agen kepada keluarganya.

“Masalahnya cuma gaji aja enggak ada yang lain. Udah 18 bulan bekerja, baru 400 dollar yang diterima oleh keluarga saya, sisanya Sampai saat ini belum jelas,” keluh Soni.

Kasubdit Pelayanan Kepulangan BNP2TKI, Budiman Pasaribu, mengaku jika pihkanya mendapatkan informasi dari KBRI bahwa ada ABK WNI yang dipulangkan.

“Informasi dari KBRI ada empat orang yang dipulangkan, tapi ternyata cuma tiga orang. Satu orang lainnya masih menunggu gajinya,” terang Budiman.

Budiman membenarkan jika kepulangan 3 ABK ke tanah air terkait dengan persoalan gaji yang belum dibayarkan.

“Mereka itu bekerja selama 18 bulan, jadi gaji yang harusnya mereka terima sebesar 900 dollar. Mereka terima 235 dollar sisanya tinggal 550 dollar,” jelasnya.

Dari kekuarangan gaji para ABK tersebut, pihaknya akan mengurusnya. “Pihak perusahannya kan ada di Indonesia, nanti kita akan panggil untuk menyelesaikan kekurangannya,” pungkasnya. (Nda)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Airin Tolak Istilah ‘Borong Parpol’ saat Daftar Calon Gubernur Banten 2024-2029 di PKB

Berita Banten - Calon Gubernur Banten 2024-2029, Airin Rachmi...

Daftar Calon Gubernur Banten 2024 di PDI-P, Berkas Airin Langsung Dinyatakan Lengkap

Berita Banten - Airin Rachmi Diany resmi mendaftar Calon...

Mad Romli Diberi Keleluasaan Partai Golkar untuk Tentukan Pendamping

Berita Tangerang - Calon Bupati Tangerang 2024-2029, Mad Romli...