DP2KBP3A Libatkan Psikolog Tangani Korban Komplotan Pemerkosa di Pandeglang

Date:

ABG di Tangsel Diperkosa
Ilustrasi Pemerkosaan. (Net)

Pandeglang – Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak (DP2KBP3A) Kabupaten Pandeglang, melakukan pendampingan terhadap NA(16) warga Kecamatan Kadu Hejo, yang menjadi korban pemerkosaan secara bergilir.

“Kita mendampingi, dan memfasilitasi si anak yang menjadi korban kemarin itu,” kata Kabid Perlindungan Anak DP2KBP3A Pandeglang, Eulis Y Komalasari, Rabu, 11 Maret 2020.

Dalam pendampingannya, DP2KBP3A Pandeglang menggandeng pihak psikolog, untuk menghilangkam trauma yang dialami NA akibat pemerkosaan itu.

“Kita juga libatkan pendamping Psikologis, kalau lepas dari trauma nya tidak tau kapan, tergantung kondisi anaknya,” jelasnya.

Wanita yang kerap disapa Yiyi itu mengaku akan terus memperjuangkan hak-hak NA yang statusnya masih pelajar. Menurut Yiyi, meski NA masih trauma, namun dia ingin tetap sekolah.

“Kita juga kordinasi dengan pihak sekolah tempat Yiyi belajar, karena anaknya masih mau sekolah,” tandasnya.

Editor: Fariz Abdullah

Author

  • Engkos Kosasih

    Memulai karir jurnalistik di BantenHits.com sejak 2016. Pria kelahiran Kabupaten Pandeglang ini memiliki kecenderungan terhadap aktivitas sosial dan lingkungan hidup.

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Jika Anda Melihat Gangster dan Sejenisnya di Kota Tangerang, Lapor ke Jalur Khusus Ini!

Berita Tangerang - Jika Anda melihat gangster atau kelompok...

Airin ‘Keukeuh’ Tak Mau Golkar Disebut Bangun Koalisi Besar di Pilkada Banten 2024

Berita Banten - Calon gubernur Banten 2024 dari Partai...

Disnakertrans Kabupaten Serang Akan Gelar Bursa Kerja Khusus

Berita Serang – Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi atau...