Miing Hadiri Perayaan “Pecun”

Date:

Banten Hits.com – Dedy “Miing” Gumelar, balon walikota  yang diusung PDIP dan PAN terus gencar melakukan sosialisasi soal pencalonan dirinya.

Selasa malam (11/06), Miing hadir dalam perayaan Pecun yang digelar di Vihara Kong Cho, Karawaci, Kota Tangerang. Turut mendampingi, Didin teman seprofesi Miing saat menjadi pelawak di Bagito Group.

Kunjungan Miing disambut antusias warga Tionghoa yang merayakan tradisi yang hampir setiap tahun digelar ini.

Banten Hits.com – Dedy “Miing” Gumelar, balon walikota  yang diusung PDIP dan PAN terus gencar melakukan sosialisasi soal pencalonan dirinya.

Selasa malam (11/06), Miing hadir dalam perayaan Pecun yang digelar di Vihara Kong Cho, Karawaci, Kota Tangerang. Turut mendampingi, Didin teman seprofesi Miing saat menjadi pelawak di Bagito Group.

Kunjungan Miing disambut antusias warga Tionghoa yang merayakan tradisi yang hampir setiap tahun digelar ini.

Setibanya di lokasi acara, Miing yang mengenakan jaket berwarna merah ini langsung melihat  perahu terbungkus kain yang berusia ratusan tahun dan disimpan di dalam vihara.

“Kebudayan Tionghoa ini harus dijadikan momok untuk mempersatukan perbedaan masyarakat. Perbedaan itu nikmat seperti yang terkandung dalam Bhineka Tunggal Ika,” ungkap Miing dalam sambutannya.

Menurut Miing, kebudayaan Indonesia Itu sangat kaya. Ia mencontohkan salah satu perahu pecun yang dianggap sangat memiliki nilai sejarah bagi warga Tionghoa. Dirinya berharap tradisi ini bisa dilestarikan dan diakui sebagai kekayaan budaya Indonesia, sehingga bisa menjadi alat pemersatu bangsa.

“Budaya Tionghua ini harus dilestarikan agar anak anak dan cucu kita mempunyai pengetahuan tentang hasanah berbagai kebudayaan,” tandas Miing. (Taufik)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Mau Lawan Petahana di Empat Wilayah di Banten? Gerindra Siap Dukung Asal Penuhi Syarat Ini

Serang - Partai Gerindra membuka pendaftaran calon kepala daerah...

1-15 November 2019, Gerindra Buka Penjaringan Calon Kepala Daerah untuk Pilkada 2020 di Banten

Serang - Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Gerindra Provinsi...

Besok, Pasangan Petahana Kota Tangerang Akan Dekarasi di Lapangan Ahmad Yani

Tangerang - Perburuan dukungan partai politik bagi bakal calon...