Foto Tumpukan Uang Diduga Suap Oknum Hakim MK Beredar di Kota Tangerang

Date:

Banten Hits – Foto seorang pria dengan setumpuk uang di sampingnya, beredar di Kota Tangerang. Foto tersebut diyakini diambil di sebuah kamar hotel di kawasan Kota Tangerang.

Redaksi Banten Hits mendapatkan kiriman foto tersebut dalam enam frame dengan posisi dan lokasi berbeda-beda. Selain foto tersebut, sumber Banten Hits juga memberikan informasi terkait orang dan tumpukan uang dalam foto itu.

Menurut sumber, uang tersebut diduga merupakan suap untuk oknum hakim Mahkamah Konstitusi yang kini telah menjadi terpidana suap, Akil Mochtar. Saat itu, sengketa Pilkada Kota Tangerang tengah diproses di Mahkamah Konstitusi.

“Jumlah uang itu Rp 2,7 miliar. Diberikan dua hari sebelum Akil ketangkap,” kata sumber yang meminta identitasnya dirahasiakan untuk alasan keamanan kepada Banten Hits di sebuah rumah makan di Kota Tangerang, Minggu (20/9/2015).

Identitas pria dalam foto tersebut, kata sumber, adalah Sr alias I. Dia disebut sebagai teman salah seorang anggota tim pemenangan salah satu kandidat calon Wali Kota Tangerang 2013-2018.

“Orang (dalam foto) itu sudah diamankan,” kata sumber lagi.

Kita diminta menjelaskan institusi mana yang telah mengamankan pria tersebut, sumber menolak menyebutkan karena proses penyelidikan tengah berjalan.

Belum ada konfirmasi apapun terkait foto orang dengan tumpukan uang ini. Banten Hits masih terus mengupayakan konfirmasi dan menelusuri informasi terkait foto ini. (Rus)

Author

  • Darussalam J. S

    Darusssalam Jagad Syahdana mengawali karir jurnalistik pada 2003 di Fajar Banten--sekarang Kabar Banten--koran lokal milik Grup Pikiran Rakyat. Setahun setelahnya bergabung menjadi video jurnalis di Global TV hingga 2013. Kemudian selama 2014-2015 bekerja sebagai produser di Info TV (Topaz TV). Darussalam JS, pernah menerbitkan buku jurnalistik, "Korupsi Kebebasan; Kebebasan Terkorupsi".

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Baru Nikah di Rajeg Tangerang, Ini Sosok Ahmad Arif Si Pembunuh Wanita Paruh Baya dalam Koper

Berita Tangerang - Kamis, 25 April 2024, warga Cikarang,...

Formatang Minta Ratu Atut Mewakafkan Satu Keluarganya untuk Mengabdi di Kabupaten Tangerang

Berita Tangerang - Forum Masyarakat Tangerang atau Formatang meminta...

Airin Tolak Istilah ‘Borong Parpol’ saat Daftar Calon Gubernur Banten 2024-2029 di PKB

Berita Banten - Calon Gubernur Banten 2024-2029, Airin Rachmi...

Daftar Calon Gubernur Banten 2024 di PDI-P, Berkas Airin Langsung Dinyatakan Lengkap

Berita Banten - Airin Rachmi Diany resmi mendaftar Calon...