Jadi Pintu Masuk Delegasi KAA, Ada Rekayasa Arus Lalin di Bandara Soetta

Date:

Banten Hits.com – Terhitung mulai hari ini, calon penumpang yang akan bepergian melalui Bandara Internasional Soekarno Hatta diimbau untuk datang lebih awal. Pasalnya Bandara Soetta merupakan salah satu pintu masuk delegasi negara-negara yang akan menghadiri peringatan 60 Tahun Konferensi Asia Afrika, sehingga arus lalu lintas di bandara akan mengalami perubahan.

Banten Hits.com – Terhitung mulai hari ini, calon penumpang yang akan bepergian melalui Bandara Internasional Soekarno Hatta diimbau untuk datang lebih awal. Pasalnya Bandara Soetta merupakan salah satu pintu masuk delegasi negara-negara yang akan menghadiri peringatan 60 Tahun Konferensi Asia Afrika, sehingga arus lalu lintas di bandara akan mengalami perubahan.

“Selama KAA, kita imbau calon penumpang datang lebih awal. Kami mohon maaf kalau ada penutupan sementara,” kata Kapolres Bandara Soekarno Hatta Kombes Chuzaini Patoppoi sebagaimana dilansir detikcom, Minggu (19/4/2015) malam.

Patoppoi mengatakan, delegasi setiap negara akan dikumpulkan terlebih dahulu di VIP room. Setelah siap, baru rombongan beserta iring-iringan akan melintas keluar bandara.

“Mayoritas delegasi keluar di pintu antara Terminal 1A dan 1B,” ujarnya.

Oleh sebab itu, Ia menyarankan calon penumpang yang menuju Terminal 1 untuk langsung masuk ke kantong parkir. Meski demikian Patoppoi mengatakan bahwa kesibukan hanya akan terpusat di Terminal 1 dan tidak ada penutupan jalur melainkan hanya rekayasa situasional. (Dtc/Uud)

Author

  • Darussalam J. S

    Darusssalam Jagad Syahdana mengawali karir jurnalistik pada 2003 di Fajar Banten--sekarang Kabar Banten--koran lokal milik Grup Pikiran Rakyat. Setahun setelahnya bergabung menjadi video jurnalis di Global TV hingga 2013. Kemudian selama 2014-2015 bekerja sebagai produser di Info TV (Topaz TV). Darussalam JS, pernah menerbitkan buku jurnalistik, "Korupsi Kebebasan; Kebebasan Terkorupsi".

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Dua Parpol Pemilik Suara Besar di Banten Gelar Pertemuan Tertutup, Isyarat Koalisi Mencuat

Berita Banten - Partai Golkar dan Partai Gerindra yang...

Arahan Presiden Jokowi dalam Rakernas Kesehatan Nasional di Kabupaten Tangerang

Berita Banten - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menghadiri sekaligus...