KPU Pasang Baliho Kampanye Cawalkot Tangsel

Date:

Banten Hits – Baliho besar berukuran 7×5 meter mulai dipasang oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Tangerang Selatan (Tangsel). Pemasangan baliho yang dilakukan secara serentak tersebut mulai di lakukan di Bundaran Maruga, di Jalan Raya Ciater, Kecamatan Ciputat, Rabu (2/9/2015).

Tak hanya di Maruga, baliho juga dipasang di empat titik resmi lain diantaranya, di Bundaran Alam Sutera, Bundaran Pamulang, Bundaran Taman Tekno, hingga ke titik perbatasan antara Jakarta Selatan dan Tangsel di daerah Ciputat Timur.

Pemasangan baliho juga dihadiri oleh masing-masing tim pemenangan pasangan calon Wali Kota dan Wakil Walikota.

“Baliho ini kan yang mendesainnya tim dari pemenangan,” ujar Ketua KPU Muhammad Subhan, saat ditemui di lokasi.

Subhan meminta agar baliho yang dibiayai dari anggaran KPU bisa dijafa dan diawasi oleh masing-masing tim pemenangan.

“Ini kan aset, saya harap masing-masing tim pemenangan mau menjaga, mengawasi, agar tidak dirusak,” pintanya. (Nda)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Tok! KPU Tetapkan Airin-Benyamin Pemenang Pilkada Tangsel

Banten Hits - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Tangerang...

KPU Tangsel Siap Hadapi Sidang Gugatan Pilkada di MK

Banten Hits - Komisi Pemilihan Umum Kota Tangerang Selatan...

Pleno Rekapitulasi Suara Pilkada Tangsel, Ini Hasil Lengkapnya

Banten Hits - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Tangerang...

Pleno KPU Tangsel Akan Banyak Dihujani Interupsi?

Banten Hits - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Tangerang...