Unjuk Rasa, Wartawan Kutuk Kekerasan Polisi di Serang

Date:

Serang – Puluhan wartawan berunjuk rasa di Simpang Empat, Jalan Veteran, Kota Serang, Sabtu (20/10/2017). Unjuk rasa menyusul kekerasan yang dilakukan anggota polisi Polresta Serang terhadap salah seorang wartawan yang sedang melakukan peliputan.

BACA JUGA: Liput Unjuk Rasa di Serang, Wartawan Banten Pos Dianiaya Polisi

“Kami menyesalkan arogansi aparat kepolisian yang melakukan tindakan kekerasan terhadap wartawan,” kata korlap aksi, Teguh dalam orasinya.

Teguh memastikan, akan terus mengawal penuntasan kasus kekerasan yang dialami Panji Bahari Romadhon.

BACA JUGA: Wartawan Banten Pos yang Dianiaya Polisi juga Diancam Dibunuh

“Advokasi akan kami lakukan terhadap rekan-rekan wartawan yang mendapat kekerasan saat menjalankan tugasnya,” tegasnya.

Saprol salah seorang jurnalis media cetak di Banten mendesak Kapolresta Serang AKBP Komarudin mengevaluasi kinerja anggotanya yang masih mengedepankan arogansi saat mengawal jalannya unjuk rasa.

“Kapolres harus bertanggung jawab atas arogansi anggotanya,” pintanya.(Nda)

{mp4remote}http://video.bantenhits.com:1931/media/com_jomwebplayer/POLRES DI DEMO WARTAWAN.mp4{/mp4remote}

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related