PPP Kab. Serang Siapkan Kuota 40 Persen Caleg dari Luar Partai

Date:

Caleg PPP
Ketua DPC PPP Kabupaten Serang, Heri Azhari mengatakan, partai menyiapkan 40 persen kuota untuk caleg yang berasal dari luar partai. (Foto: Mahyadi/Banten Hits)

Serang – DPC Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Kabupaten Serang menyiapkan kuota 40 persen bakal calon legislatif (caleg) yang berasal dari luar internal partai.

Ketua DPC PPP Kabupaten Serang, Heri Azhari mengatakan, PPP memberikan kesempatan kepada masyarakat, tak terkecuali mantan anggota TNI dan Polri yang ingin menjadi wakil rakyat dari partai berlambang Kabah tersebut.

“Kita berikan kesempatan kepada mantan anggota TNI/Polri. Termasuk, mantan kepala desa, dan mantan kepala dinas,” kata Heri di Kantor DPC Kabupaten Serang, di Kota Serang, Kamis (1/2/2018).

BACA JUGA: 50 Persen Caleg PAN Kota Serang dari Luar Partai

Heri mengaku, langkah tersebut merupakan salah satu cara untuk mendulang suara jika calon di luar partai memiliki kapasitas.

“Menjadi pertimbangan dari sisi suara, dari calon eksternal yang punya kapasitas dan elektabilitas. Secara tidak langsung, ini akan mendongrak suara partai,” ujarnya.

Target enam kursi di DPRD Kabupaten Serang diharapkan bisa diraih.

“Sekarang empat kursi. Mulai dari ranting sampai PAC kita akan fungsikan. Di beberapa dapil kita banyak rekrut caleg wanita agar bisa memenuhi 30 persen keterwakilan di parlemen,” tuturnya.

Rekrutmen bagi caleg yang berasal dari internal partai akan dilakukan pada tanggal 10 Februari. Sementara pendaftaran dari ekstenal akan dibukan pada awal bulan Maret.(Nda)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Dua Parpol Pemilik Suara Besar di Banten Gelar Pertemuan Tertutup, Isyarat Koalisi Mencuat

Berita Banten - Partai Golkar dan Partai Gerindra yang...

Arahan Presiden Jokowi dalam Rakernas Kesehatan Nasional di Kabupaten Tangerang

Berita Banten - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menghadiri sekaligus...