Berparas Cantik dan Istri Pejabat, Dua Foto Wanita Blasteran Jerman Ini Ungkap Hobinya Blusukan ke Kampung

Date:

Ketua PKK Kabupaten Tangerang Tri Hesti Yulianti berjongkok menyapa seorang anak saat kunjungan dalam rangka menggelorakan program PKK di Kecamatan Jambe, Senin, 19 Agustus 2019.(Foto: Tribun Jakarta)

Tangerang – Wajah Tri Hesti Yulianti, sudah tak asing bagi warga Kabupaten Tangerang. Selain berparas cantik, perempuan yang dikenal dengan sebutan Yuli ini adalah istri Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar.

Namun ternyata, perempuan blasteran Indonesia-Jerman ini lebih rajin muncul pada forum yang digelar di kampung-kampung menyapa warga, ketimbang forum ‘gemerlap’ yang dihadiri elit.

Bukan tanpa sebab, menjadi Ketua Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) Kabupaten Tangerang, membuat Yuli memiliki tanggungjawab besar berkunjung dari kampung ke kampung.

Seperti Senin, 19 Agustus 2019. Dalam rangka menggelorakan gerakan PKK, Yuli bersama jajaran PKK Kabupaten Tangerang menggelar bina wilayah di desa-desa dan kelurahan se-Kabupaten Tangerang yang dijadwalkan di Desa Ancol Pasir, Kecamatan Jambe, Kabupaten Tangerang.

Ketua PKK Kabupaten Tangerang Tri Hesti Yulianti (tengah) berfoto bersama ibu-ibu anggota PKK di sebuah rumah warga yang sederhana di Kecamatan Jambe. (Foto: Tribun Jakarta)

Menurut Yuli, PKK merupakan bagian yang tak terpisahkan dari pembangunan masyarakat. Karenanya, PKK menggunakan mekanisme penyelenggaraan pembangunan masyarakat yang terus bergerak dari tingkat daerah hingga ke pelosok desa.

“PKK merupakan gerakan yang terus membangun, mulai dari kota hingga pelosok desa tak akan berhenti untuk memberikan pemahaman akan pentingnya 10 program pokok PKK,” ungkap Yuli seperti dilansir Tribun Jakarta (TribunNews.com).

PKK kata Yuli, mempunyai 10 program pokok, seperti penghayatan dan pengamalan Pancasila, Gotong Royong, Pangan, Sandang, Perumahan dan Tatalaksana Rumah Tangga, Pendidikan dan Keterampilan, Kesehatan.

Lalu ada Pengembangan Kehidupan Berkoperasi, Kelestarian Lingkungan Hidup, dan Perencanaan Sehat.

Yuli menegaskan, 10 kerja pokok di atas harus terus digelorakan kepada kader-kader PKK.

“Untuk melaksanakan 10 Program Pokok PKK tersebut, mulai dari tahap perencanaan, pelaksanaan, pembinaan sampai fasilitasi kepada mereka hingga mencerdaskan bangsa pada akhirnya,” tutup Yuli.

Sementara, Ketua Tim Penggerak PKK Desa Ancol Pasir Acih Sukarsih menjelaskan, PKK ancol pasir terus melakukan pembinaan tugas dan fungsinya mulai dari Pokja l, Pokja II, Pokja III, Pokja IV, Sekretaris, hingga Bendahara.

“Semua kelompok kerja (Pokja) kita maksimalkan penerapan tugas dan fungsinya, lebih mengedepankan kelembagaan yang sehat untuk memfasilitasi masyarakat ke arah yang lebih sehat,” jelas Acih.

Editor: Darussalam Jagad Syahdana

Author

  • Darussalam J. S

    Darusssalam Jagad Syahdana mengawali karir jurnalistik pada 2003 di Fajar Banten--sekarang Kabar Banten--koran lokal milik Grup Pikiran Rakyat. Setahun setelahnya bergabung menjadi video jurnalis di Global TV hingga 2013. Kemudian selama 2014-2015 bekerja sebagai produser di Info TV (Topaz TV). Darussalam JS, pernah menerbitkan buku jurnalistik, "Korupsi Kebebasan; Kebebasan Terkorupsi".

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Dua Parpol Pemilik Suara Besar di Banten Gelar Pertemuan Tertutup, Isyarat Koalisi Mencuat

Berita Banten - Partai Golkar dan Partai Gerindra yang...

Arahan Presiden Jokowi dalam Rakernas Kesehatan Nasional di Kabupaten Tangerang

Berita Banten - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menghadiri sekaligus...