Akademisi Nilai PSBB Tangerang Raya Sia-sia, Tren Covid-19 Terus Meningkat

Date:

FOTO ILUSTRASI PSBB. (Okezone)

Tangerang- Dosen Fakultas FISIP Universitas Syeikh Yusuf (Unis) Tangerang Adib Miftahul menilai penerapan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) Tangerang Raya tidak maksimal. Bahkan, terkesan sia-sia di Kabupaten Tangerang.

Alasannya, karena sampai saat ini tren Covid-19 terus meningkat.

“Makanya, saya sudah pernah bilang PSBB ini tidak maksimal. Malah cenderung sia-sia. Inilah kenapa, Covid-19 di Tangerang susah ditekan,”kata Adib saat dihubungi melalui sambungan telepon seluler, Kamis 27 Agustus 2020.

Selain itu, Adib juga meragukan Satuan Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 di Kabupaten Tangerang telah melakukan evaluasi. Sebab menurutnya, setiap dua minggu PSBB diperpanjang, kenyataan di lapangan begitu kontradiktif dengan kasus Covid-19 yang masih menunjukkan tren kenaikan.

“PSBB diperpanjang dengan rasional kenaikan kasus bisa ditekan secara drastis. Tapi, mereka (Tim Gugus Tugas Covid-19) ada upaya tidak untuk menekan biar tidak naik? Kan seperti tidak dilakukan. Terbukti dengan tidak adanya petugas dilapangan,” tuturnya.

Pengamat Kebijakan Publik dan Komunikasi Politik tersebut juga menyinggung regulasi mengenai penerapan PSBB. Kata dia, sehebat apapun aturannya dibuat, jika dalam implementasinya tidak dilakukan secara serius maka akan berat untuk menekan penyeraban virus corona.

“Menurut saya, cara sederhananya adalah dengan menghadirkan petugas di lapangan untuk mengawal protokol kesehatan,” ujar Adib.

Hingga berita ini publish BantenHits.com masih mengupayakan konfirmasi Satgas Covid-19 Kabupaten Tangerang.

Editor: Fariz Abdullah

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Indonesia Emas 2045 Jadi Fokus, Ini Cara Ratu Tatu Padukan RPJPD dengan RPJPN

Berita Serang - Indonesia Emas 2045 menjadi fokus Rencana...

Dukungan Polri ke Kementan untuk Wujudkan Swasembada Pangan Jadi Energi Baru Pertanian

Berita Jakarta - Kementerian Pertanian dan Kepolisian Republik Indonesia...

Pangling! Begini Penampakan Kawasan Jalan Kali Sipon setelah Hari keempat Penertiban

Berita Tangerang - Penertiban yang dilakukan Pemerintah Kota (Pemkot)...