Polisi: Tangki BBM Milik Linc Terminal Terbakar Akibat Tersambar Petir

Date:

Kapolres Cilegon AKBP Eko Tjahyo Untoro menjelaskan kronologis terbakarnya tangki BBM milik Linc Terminal di PT Pelabuhan Indonesia Regional II Banten, Kelurahan Kepuh, Kecamatan Ciwandan, Kota Cilegon, terbakar Sabtu malam, 1 Oktober 2022.(BantenHits.com/ Iyus Lesmana)

Cilegon – Tangki Bahan Bakar Minyak (BBM) milik PT Taruna Bina Sarana atau Linc Terminal di PT Pelabuhan Indonesia Regional II Banten, Kelurahan Kepuh, Kecamatan Ciwandan, Kota Cilegon, terbakar Sabtu malam, 1 Oktober 2022 sekitar pukul 23.30 WIB.

Kapolres Cilegon, AKBP Eko Tjahyo Untoro menjelaskan, peristiwa kebakaran hebat yang melanda sebuah tangki BBM milik PT Taruna Bina Sarana disebabkan oleh sambaran petir hingga membuat percikan api dan membakar tangki yang berisikan 300 KL HSD/Solar.

“Ada saksi yang mendengar suara petir dan letusan kemudian langsung keluar ruangan dan saksi melihat satu tangki sudah dalam keadaan terbakar. Kebakaran satu tangki storage isi solar di PT Taruna Bina Sarana Kawasan Linc Terminal yang berada di dalam area PT Pelabuhan Indonesia Regional II Banten,” kata Eko, Minggu, 2 Oktober 2022.

Eko membeberkan, saat terjadinya kebakaran pihaknya bergerak cepat melakukan pengamanan di lokasi kebakaran yang berada di Kelurahan Kepuh, Kecamatan Ciwandan, Kota Cilegon. Selain itu pihaknya menjelaskan, jika kobaran api sempat menghebohkan warga sekitar pelabuhan khususnya di Kecamatan Ciwandan.

“Dilakukan pemadaman oleh Damkar PT Pelindo sebanyak 1 unit dan 5 unit Damkar Kota Cilegon dan telah dilakukan evakuasi terhadap karyawan yang berada di dalam area,” bebernya.

Eko menambahkan, untuk mengantisipasi terjadinya hal yang tidak diinginkan petugas kepolisian mengimbau kepada warga sekitar agar tidak mendekati lokasi kejadian.

“Aliran listrik di lokasi kejadian sempat dimatikan guna mengantisipasi kebakaran tangki lain. Warga sekitar kita imbau untuk menjauh dari lokasi kejadian dan telah dilakukan rekayasa lalu lintas dan pemadaman listrik oleh PLN dan perusahaan guna mengantisipasi terjadinya ledakan terhadap storage lainnya,” imbuhnya.

“Alhamdulillah sekira jam 03.00 WIB, api berhasil dipadamkan dengan campuran air dan foam, untuk kerugian sementara belum bisa ditaksir, kejadian kebakaran tersebut tidak ada korban jiwa,” tandasnya.

Editor: Darussalam Jagad Syahdana

 

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Ada PJU Mati di Kota Tangerang? Hubungi Kontak-kontak Ini Agar Cepat Ditangani!

Berita Tangerang - Buat warga yang mendapati lampu penerangan...

Indonesia Emas 2045 Jadi Fokus, Ini Cara Ratu Tatu Padukan RPJPD dengan RPJPN

Berita Serang - Indonesia Emas 2045 menjadi fokus Rencana...

Dukungan Polri ke Kementan untuk Wujudkan Swasembada Pangan Jadi Energi Baru Pertanian

Berita Jakarta - Kementerian Pertanian dan Kepolisian Republik Indonesia...

Pangling! Begini Penampakan Kawasan Jalan Kali Sipon setelah Hari keempat Penertiban

Berita Tangerang - Penertiban yang dilakukan Pemerintah Kota (Pemkot)...