Tentang Bedeng Jaksa dan Adel yang Ditemukan Tak Bernyawa tanpa Busana di Atas Sofa

Date:

Petugas Kepolisian dari Polres Cilegon saat mengevakuasi jenazah Adel yang ditemukan tak bernyawa tanpa busana di atas sofa kontrakan Bedeng Jaksa, di Lingkungan Rokal, Kelurahan Jombang Wetan, Kecamatan Jombang, Kota Cilegon, Senin, 23 Januari 2023. (BantenHits.com/ Iyus Lesmana)

Berita Cilegon – Kehebohan tiba-tiba menyeruak di Lingkungan Rokal, Kelurahan Jombang Wetan, Kecamatan Jombang, Kota Cilegon, Senin pagi menjelang siang, 23 Januari 2023 sekitar pukul 10.00 WIB.

Sebuah kamar kontrakan di lingkungan itu yang menjadi sumber kehebohan. Sang penghuni kamar bernama Adel ditemukan meninggal dunia.

Yang mengejutkan, Adel meninggal dalam kondisi tak berbusana. Dia terkulai di atas sofa di kontrakan yang dikenal warga dengan sebutan Bedeng Jaksa.

Sebutan bedeng jaksa bagi komplek kontrakan itu sudah melekat dalam ingatan warga sejak tahun 1990-an.

Frase jaksa disematkan pada nama tempat itu merujuk kepada pemilik lahan di tempat itu yang merupakan seorang jaksa. Namun, belum diketahui pasti nama jaksa yang dimaksud, pun tempat dia bertugas.

Persetujuan Autopsi

Kembali ke soal penemuan jasad Adel. Penemuan itu bermula dari kecurigaan tetangga yang sudah beberapa hari tak melihat Adel keluar.

Warga yang curiga lalu berinisiatif untuk membuka paksa pintu kamar. Saat itulah warga terkejut melihat korban tergeletak di atas sofa dalam keadaan tidak bernyawa tanpa busana.

“Udah beberapa hari hari dia (Adel) enggak keluar-keluar. Dari semalem kan enggak ada suara, saya kan takut ada apa-apa. Terus pintu dibuka, enggak tahunya bener. Mungkin ada kali lima harian enggak keliatannya,” ujar Wati, salah satu tetangga Adel.

Terpisah Kasat Reskrim  Polres Cilegon Polda Banten AKP Mochmad Nandar membenarkan, pihaknya telah mendapatkan laporan adanya temuan mayat ini.

Menurut Nandar, saat ini pihaknya tengah melakukan proses identifikasi terhadap korban.

“Informasi yang didapat dari saksi, kalau korban sudah lima hari sakit, dan diketahui  punya penyakit paru-paru dan korban tinggal di kontrakan seorang diri. Selanjutnya jenazah korban di ke RSUD Cilegon,” ungkapnya.

Nandar membeberkan, setelah dilakukan olah TKP pada tubuh korban tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan.

“Kami akan memanggil pihak keluarga terkait persetujuan dilakukan otopsi,” tandasnya.

Editor: Darussalam Jagad Syahdana

 

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Baru Nikah di Rajeg Tangerang, Ini Sosok Ahmad Arif Si Pembunuh Wanita Paruh Baya dalam Koper

Berita Tangerang - Kamis, 25 April 2024, warga Cikarang,...

Formatang Minta Ratu Atut Mewakafkan Satu Keluarganya untuk Mengabdi di Kabupaten Tangerang

Berita Tangerang - Forum Masyarakat Tangerang atau Formatang meminta...

Airin Tolak Istilah ‘Borong Parpol’ saat Daftar Calon Gubernur Banten 2024-2029 di PKB

Berita Banten - Calon Gubernur Banten 2024-2029, Airin Rachmi...

Daftar Calon Gubernur Banten 2024 di PDI-P, Berkas Airin Langsung Dinyatakan Lengkap

Berita Banten - Airin Rachmi Diany resmi mendaftar Calon...