28 Bis untuk Mudik Gratis Disiapkan Pemkab Tangerang, Pendaftaran 23-29 Maret 2023

Date:

Pemerintah Kabupaten Tangerang menyiapkan sedikitnya 28 bis untuk mudik gratis Lebaran 2023. ILUSTRASI:
Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar saat melepas rombongan mudik gratis beberapa waktu lalu. (FOTO: Dok. BantenHits.com)

Berita Kabupaten Tangerang – Pemerintah Kabupaten Tangerang berencana menggelar mudik gratis secara bertahap mulai 17 April 2023.

Hal tersebut diungkapkan Bupati Tangerang, Ahmed Zaki Iskandar saat memimpin rapat koordinasi (Rakor) Forkopimda dalam rangka persiapan jelang bulan suci Ramadan di GSG Puspemkab Tangerang, Kamis, 16 Maret 2023.

Menurut Zaki, Pemkab Tangerang melalui Dinas Perhubungan membuka pendaftaran mudik secara online mulai tanggal 23 – 29 Maret 2033.

“Pemerintah Kabupaten Tangerang (menggelar mudik gratis menggunakan). Sebanyak 28 bis disediakan dengan jurusan kota-kota di pulau jawa, mulai Jawa Barat, Jawa Tengah, Yogyakarta dan Jawa Timur. Masyarakat bisa menghubungi Dinas Perhubungan untuk info lanjut,” kata Zaki dalam keterangannya dikutip BantenHits.com, Jumat, 17 Maret 2023.

Sementara, dari Kota Tangerang dilaporkan, Dinas Perhubungan atau Dishub Kota Tangerang sudah mulai mempersiapkan kebutuhan untuk program mudik gratis Lebaran 2023.

Kepala Dishub Kota Tangerang, Achmad Suhaely menuturkan, program ini merupakan bagian tindak lanjut dari program mudik gratis besar-besaran yang diluncurkan Direktorat Jenderal Perhubungan Darat, Kementerian Perhubungan Republik Indonesia (Kemenhub) belum lama ini.

Bertajuk “Ayo Mudik Naik Bus, Bisa Bawa Serta Sepeda Motor Anda”, program ini memfasilitasi masyarakat yang ingin mudik sekaligus membawa kendaraan bermotornya ke kampung halaman masing-masing secara gratis.

“Terkait program besar ini, Kemenhub telah menyiapkan bus (untuk pemudik), serta truk (untuk mengangkut sepeda motor pemudik) dalam angka yang cukup besar. Diperkirakan akan mampu menampung kuota pemudik dalam jumlah sekitar 24.000, meski sampai saat ini angka pastinya belum bisa dipastikan. Oleh karenanya, kami telah melakukan persiapan untuk mensukseskan program ini sejak hari ini,” ungkap Kepala Dishub, Achmad Suhaely dalam keterangannya, Kamis, 9 Maret 2023.

Program mudik gratis Lebaran ini, lanjutnya, masih dalam tahap sosialisasi ke masyarakat secara umum.

Pendaftaran mudik gratis di Kota Tangerang dilaksanakan pada 13 Maret–14 April 2023, melalui aplikasi Mitra Darat yang bisa diunduh melalui Play Strore atau Apps Strore di gawai masing-masing.

“Untuk mekanismenya, pemudik dipersilahkan mendaftarkan diri melalui aplikasi Mitra Darat. Setelah menyelesaikan pendaftaran, pemudik akan mendapatkan barcode yang akan ditukarkan menjadi tiket mudik di posko validasi ulang (Kantor Dishub). Sementara itu, keberangkatannya dilaksanakan dari beberapa terminal, dan untuk Kota Tangerang dari Terminal Poris Plawad pada 19 April 2023. Sedangkan untuk kota tujuan, ada 28 kota, yang tersebar di Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, hingga Pulau Sumatera,” tambahnya.

 

Author

  • Darussalam J. S

    Darusssalam Jagad Syahdana mengawali karir jurnalistik pada 2003 di Fajar Banten--sekarang Kabar Banten--koran lokal milik Grup Pikiran Rakyat. Setahun setelahnya bergabung menjadi video jurnalis di Global TV hingga 2013. Kemudian selama 2014-2015 bekerja sebagai produser di Info TV (Topaz TV). Darussalam JS, pernah menerbitkan buku jurnalistik, "Korupsi Kebebasan; Kebebasan Terkorupsi".

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Jajaki Koalisi untuk Banten yang Lebih Baik, Dua Perempuan Nakhoda Partai Besar Gelar Pertemuan di Tanggal Cantik

Berita Banten - Penjajakan koalisi untuk menghadapi Pilkada Serentak...

Ada PJU Mati di Kota Tangerang? Hubungi Kontak-kontak Ini Agar Cepat Ditangani!

Berita Tangerang - Buat warga yang mendapati lampu penerangan...

Indonesia Emas 2045 Jadi Fokus, Ini Cara Ratu Tatu Padukan RPJPD dengan RPJPN

Berita Serang - Indonesia Emas 2045 menjadi fokus Rencana...