Jelang Libur Panjang, Arus Kendaraan di Bandara Soetta Padat

Date:

Banten Hits – Jelang libur panjang, arus lalu lintas di jalan Bandara Soekarno Hatta (Soetta) Tangerang, terpantau padat merayap. Padahal, calon penumpang yang menuju Terminal 1 dan 2, hanya meningkat 10 persen.

“Tidak macet begitu parah, hanya terpantau meriah,” ungkap Kompol Salim Margie, Kasat Lantas Polresta Bandara Soetta, Kamis (24/3/2016).

Kemacetan tersebut terlihat dari arah Jakarta menuju Tangerang, sementara arah Tangerang menuju Jakarta lancar. Menurut Salim, puncak kemacetan berada di bundaran Prasasti Bandara Soetta atau dekat dengan Kargo. Dimana, pengendara ingin menuju Tangerang berputar di bundaran tersebut.

“Padahal barusan saya patroli ke Terminal 1 dan 2, tidak ada lonjakan penumpang begitu parah. Diperkirakan hanya 10 persenlah,” kata Salim.

Justru kendaraan menumpuk yang ingin ke Tangerang. “Entah karena mau liburan atau pulang kerja, pokoknya yang ke bandara justru tidak seberapa parah dengan yang ke Tangerang,” katanya.

Peningkatan volume kendaraan ini terjadi sejak pukul 08.00 WIB pagi hingga pukul 13.15 wib. Salim pun mengimbau, agar para pengendara tetap bersabar dan mengemudikan kendaraan dengan hati-hati.(Nda)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Baru Nikah di Rajeg Tangerang, Ini Sosok Ahmad Arif Si Pembunuh Wanita Paruh Baya dalam Koper

Berita Tangerang - Kamis, 25 April 2024, warga Cikarang,...

Formatang Minta Ratu Atut Mewakafkan Satu Keluarganya untuk Mengabdi di Kabupaten Tangerang

Berita Tangerang - Forum Masyarakat Tangerang atau Formatang meminta...

Airin Tolak Istilah ‘Borong Parpol’ saat Daftar Calon Gubernur Banten 2024-2029 di PKB

Berita Banten - Calon Gubernur Banten 2024-2029, Airin Rachmi...

Daftar Calon Gubernur Banten 2024 di PDI-P, Berkas Airin Langsung Dinyatakan Lengkap

Berita Banten - Airin Rachmi Diany resmi mendaftar Calon...