Pemkab Lebak Minta Media Sajikan Berita Aktual dan Akuntabel

Date:

Lebak – Media mempunyai peran penting dalam menyampaikan informasi kepada publik. Dengan perkembangan teknologi dan informasi, setiap orang sudah sangat mudah mendapatkan informasi yang dibutuhkan.

“Masyarakat sudah mudah mendapat berita, baik dari media sosial maupun berita yang disajikan oleh media massa, jadi sangat penting bagi media memberikan pemberitaan yang aktual dan akuntabel,” kata Kasubag Peliputan dan Kerja Sama Media Humas Protokol Setda Lebak, Aep Dian Herdiawan, saat membuka workshop kerja sama media, Kamis (12/10/2017).

Dian mengkhawatirkan, akan muncul keresahan di masyarakat jika informasi yang disajikan tidak aktual dan tidak bisa dipertanggungjawabkan.

“Terutama bagi media online yang semakin banyak, penyajian berita yang baik dan sesuai dengan kaidah harus dikedepankan,” pintanya.

Menurutnya, pemberitaan yang disajikan tidak sesuai dengan kebenaran dan tidak apa adanya akan berpengaruh pada kondusifitas wilayah.

Hadir pula dalam acara tersebut pengurus Ikatan Wartawan Online (IWO) Banten, Asep Alibuni.(Nda)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Baru Nikah di Rajeg Tangerang, Ini Sosok Ahmad Arif Si Pembunuh Wanita Paruh Baya dalam Koper

Berita Tangerang - Kamis, 25 April 2024, warga Cikarang,...

Formatang Minta Ratu Atut Mewakafkan Satu Keluarganya untuk Mengabdi di Kabupaten Tangerang

Berita Tangerang - Forum Masyarakat Tangerang atau Formatang meminta...

Airin Tolak Istilah ‘Borong Parpol’ saat Daftar Calon Gubernur Banten 2024-2029 di PKB

Berita Banten - Calon Gubernur Banten 2024-2029, Airin Rachmi...

Daftar Calon Gubernur Banten 2024 di PDI-P, Berkas Airin Langsung Dinyatakan Lengkap

Berita Banten - Airin Rachmi Diany resmi mendaftar Calon...