Polres Serang Kota Masih Kekurangan Personel Bhabinkamtibmas

Date:

Polres Serang Kekurangan Bhabinkamtibmas
AKBP Komarudin menekankan, kurangnya personel Bhabinkamtibmas tidak jadi hambatan menciptakan kondusifitas di wilayah hukum Polres Serang Kota. (Foto: Mahyadi/Banten Hits)

Serang – Kapolres Serang Kota, AKBP Komarudin mengakui, dengan jumlah personel Bhabinkamtibmas yang ada saat ini belum sepenuhnya mampu mengamankan kondusifitas di wilayah hukum Polres Serang Kota.

BACA JUGA: Mabes Polri Tinjau Kesiapan Pengamanan Pilkada di Polres Serang Kota

Ada 13 kecamatan yang berada di wilayah hukum Polres Serang Kota. Enam kecamatan di Kota Serang dan tujuh kecamatan lainnya berada di Kabupaten Serang.

“Dengan 93 personel Bhabinkamtibmas memang masih kurang. Tapi, bagaimanapun kita harus mampu menciptakan suasana yang aman dan kondusif di tengah masyarakat,” kata Komarudin, saat apel di Alun-alun Kota Serang, Kamis (1/2/2018).

BACA JUGA: Polisi Kantongi Identitas Penyebar Hoax Gempa Banten

Apel juga dilaksanakan guna menghadapi perhelatan Pilkada. Untuk itu, kapolres mengimbau agar jajarannya bisa bersinergi dengan unsur TNI, pemda dan masyarakat.

”Tugas mereka akan sangat berat, bagaimana menjadi pelaksana dalam menciptakan kondisi situasi wilayah yang kondusif,” kata kapolres.(Nda)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Daftar Calon Gubernur Banten 2024 di PDI-P, Berkas Airin Langsung Dinyatakan Lengkap

Berita Banten - Airin Rachmi Diany resmi mendaftar Calon...

Mad Romli Diberi Keleluasaan Partai Golkar untuk Tentukan Pendamping

Berita Tangerang - Calon Bupati Tangerang 2024-2029, Mad Romli...

Tak Ada Kabupaten Tangerang, Ini Wilayah-wilayah yang Jago Inovasi Pelayanan Publik di Banten!

Berita Banten - Wilayah-wilayah di Banten ini layak diapresiasi....