Pabrik Pengolahan Kayu di Rangkasbitung Terbakar, Setelah Satu Jam Api Bisa Dipadamkan

Date:

Petugas Pemadam
Foto Ilustrasi/Tobasatu.com

Lebak – Kebakaran menghanguskan sebuah pabrik pengolahan kayu (sawmill) di Kelurahan Cijoro Pasir, Kecamatan Rangkasbitung, Kabupaten Lebak, Senin (9/7/2018) sekitar pukul 02.00 WIB.

Satu unit mobil pemadam kebakaran (damkar) milik Pemkab Lebak diterjunkan untuk mengatasi kebakaran yang diduga akibat korsleting listrik tersebut.

“Sekitar satu jam api baru bisa dipadamkan karena petugas harus bolak-balik mengisi air,” ujar Agus Suparman pemilik pabrik.

Tidak ada korban jiwa, namun Agus mentaksir kerugian mencapai puluhan juta rupiah.

“Ya, setelah kami terima laporan dan ke lokasi. Api bisa dipadamkan setelah 1 jam,” tutur Anna Wahyudin petugas damkar.(Nda)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Baru Nikah di Kabupaten Tangerang, Ini Sosok Ahmad Arif Si Pembunuh Wanita Paruh Baya dalam Koper

Berita Tangerang - Kamis, 25 April 2024, warga Cikarang,...

Formatang Minta Ratu Atut Mewakafkan Satu Keluarganya untuk Mengabdi di Kabupaten Tangerang

Berita Tangerang - Forum Masyarakat Tangerang atau Formatang meminta...

Airin Tolak Istilah ‘Borong Parpol’ saat Daftar Calon Gubernur Banten 2024-2029 di PKB

Berita Banten - Calon Gubernur Banten 2024-2029, Airin Rachmi...

Daftar Calon Gubernur Banten 2024 di PDI-P, Berkas Airin Langsung Dinyatakan Lengkap

Berita Banten - Airin Rachmi Diany resmi mendaftar Calon...