Bawaslu Banten Tak Temukan Adanya Pengerahan Kades untuk Memilih Caleg di Rakercab Apdesi

Date:

Dugaan Pelanggaran Kampanye, Bawaslu Banten Periksa Adik dan Anak Ratu Atut
Tb. Haerul Jaman saat menjalani pemeriksaan di Bawaslu Banten, 10 Oktober 2018. Terkait dugaan pelanggaran kampanye, Bawaslu Banten periksa adik dan anak Ratu Atut. (Banten Hits/ Mahyadi)

Serang – Komisioner Bawaslu Banten, Badrul Munir menyampaikan, hasil pembahasan dengan Gakkumdu, tak ditemukan bukti adanya pengarahan kepala desa (kades) untuk memilih caleg tertentu saat Rakercab Apdesi Kabupaten Serang, di Le Dian Hotel beberapa waktu lalu.

Dugaan pelanggaran kampanye yang merupakan hasil temuan dan investigasi Bawaslu lantaran kegiatan tersebut dihadiri mantan wali kota Serang yang kini mencalonkan sebagai caleg DPR RI dari Partai Golkar Tb Haerul Jaman, Anggota DPD RI Andiara Aprilia Hikmat dan Caleg DPRD provinsi Dapil Kabupaten Serang yang juga dari Golkar, Fahmi Hakim.

Namun Jaman membeberkan, selain dirinya, Andiara dan Fahmi, ada beberapa caleg lainnya yang juga turut hadir.

BACA JUGA: Jaman Sebut Ada Caleg dari Partai Lain Hadir di Rakercab Apdesi

“Tidak cukup bukti secara hukum adanya pengarahan kepala desa untuk memilih calon tertentu pada Pemilu 2019,” kata Badrul melalui pesan singkat, Senin (22/10/2018).

Badrul menjelaskan, tidak ada pelanggaran kampanye dalam kegiatan tersebut. Jaman, Andiara dan Fahmi dimintai keterangan sebagai saksi.

“Semua pihak yang diduga mempunyai informasi yang dapat membantu membuka informasi yang dibutuhkan sudah dipanggil,” ucap Badrul.(Nda)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Real Count KPU Hampir 50 Persen, Airin Rachmi Diany Caleg DPR RI Paling Digdaya di Banten

Berita Banten - Airin Rachmi Diany menjadi Calon Anggota...

Kejutan Suara PSI di Tangerang Raya, Ungguli Sementara PAN dan Demokrat di Kota Tangerang

Berita Tangerang - Data real count KPU hingga Sabtu...

Kampanye Terbuka di Tegal Wangi Cilegon, PPP Targetkan Suara 1 Fraksi di Legislatif

Berita Cilegon -DPC PPP Cilegon menggelar kampanye terbuka di...

Massa PDIP Pendukung Jokowi Diprediksi Bakal Migrasi ke PSI

Berita Pemilu - Bergabungnya Kaesang Pangarep, putra bungsu Presiden...