UMT Sebar 130 Calon Bidan untuk Melayani Masyarakat

Date:

Tangerang, Banten Hits.com– Janji untuk senantiasa melayani masyarakat, harus selalu terpatri di hati sanubari para pengabdi negeri. Demikian kesimpulan janji pada “Ikrar Ucap Janji” yang diucapkan sedikitnya 130 mahasiswi Universitas Muhamadiyah Tangerang (UMT), Sabtu (02/03/2013) sekira pukul 10.00 WIB.

Tangerang, Banten Hits.com– Janji untuk senantiasa melayani masyarakat, harus selalu terpatri di hati sanubari para pengabdi negeri. Demikian kesimpulan janji pada “Ikrar Ucap Janji” yang diucapkan sedikitnya 130 mahasiswi Universitas Muhamadiyah Tangerang (UMT), Sabtu (02/03/2013) sekira pukul 10.00 WIB.

Bukan sekadar janji. Para calon bidan dari UMT ini dituntut untuk senantiasa mawas diri, nilai kemanusiaan adalah lebih utama dari apapun. “Mereka (mahasiswi), harus melayani masyarakat dengan baik. Di lapangan mereka akan menemukan pelajaran yang sesungguhnya,” kata Rektor UMT Ahmad Badawi kepada Banten Hits.com yang turut meliput kegiatan akademis ini.

Bertempat di Istana Nelayan, Jatiuwung, Kota Tangerang, Banten, 130 mahasiswi Fakultas Kesehatan UMT ini, menyatakan ikrar janji di hadapan pimpinan UMT dan orang tua mahasiswa.

Para mahasiswi yang mengucap ikrar janji ini, akan disebar untuk mengikuti praktek di sejumlah rumah sakit di wilayah Tangerang dan sekitarnya.

Dalam sambutannya, Rektor UMT Tangerang Ahmad Badawi menegaskan, para mahasiswi semester pertama ini, diharapkan bisa beradaptasi dengan dunia mereka yang sesungguhnya. “Praktek lapangan ini bertujuan supaya mereka (mahasiswi) tidak kaku. Setelah selesai mengikuti tahapan ini, mereka akan kembali mendapatkan teori di fakultas,” jelas Badawi.

Di hadapan para mahasiswa, Badawi terus-menerus menegaskan, pengabdian yang dilakukan para mahasiwa adalah bentuk pengamalan nilai kemanusiaan. Pengamalan nilai tersebut tak pernah membedakan status sosial, golongan, pangkat, kedudukan, dan apapun.

Dikatakan Badawi, setelah lulus kelak, para mahasiswa masih harus mengikuti uji kompetensi untuk mendapatkan Surat Ijin Bidan atau Surat Ijin Kerja.

Dalam acara ini, pihak UMT juga memberikan penghargaan kepada dua mahasiswi terbaik. (Hendra)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Dua Parpol Pemilik Suara Besar di Banten Gelar Pertemuan Tertutup, Isyarat Koalisi Mencuat

Berita Banten - Partai Golkar dan Partai Gerindra yang...

Arahan Presiden Jokowi dalam Rakernas Kesehatan Nasional di Kabupaten Tangerang

Berita Banten - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menghadiri sekaligus...