Kebutuhan Air di Bandara Soetta Tangerang 16 Ribu Meter Kubik Per Hari

Date:

Banten Hits – Seiring dengan peningkatan pembangunan pra sarana di Bandara Soekarno Hatta Tangerang, kebutuhan air bersih di bandara internasional itu juga turut meningkat. Diketahui saat ini, kebutuhan air bersih di Bandara Soetta mencapai 16 ribu meter kubik per harinya.

“Kalau sampai saat ini kapasitasnya 8 ribu meter kubik perhari kebutuhan air di Terminal 1, 2 dan 3. Namun, bila Terminal 3 Ultimate ini sudah selesai dan beroperasi, maka kebutuhannya naik dua kali lipat menjadi sekitar 16 ribu meter kubik per hari,” kata Presiden Direktur PT Angkasa Pura II Budi Karya, saat ditemui di Terminal 3 Ultimate, Bandara Soekarno Hatta Tangerang, Rabu (13/7/2016).

Jika fasilitas bandara lainnya seperti terminal 4, hotel dan cargo village rampung dibangun, maka kebutuhan air bersih meningkat sampai tiga kali lipatnya atau sekitar 24 ribu meter kubik per hari. Kebutuhan air bersih tersebut, harus ditunjang pula dengan kebutuhan listrik. Untuk itu, AP II pun menggandeng PLN dalam penyuplaian listrik di terminalnya.

Bila sudah lengkap, kata Budi, ke depannya Bandara Soekarno Hatta siap menampung sebanyak 100 juta penumpang. Sebab hingga saat ini bandara tersibuk di Indonesia itu sudah melayani 60 juta penumpang.

“Itu sudah overload dari kapasitas penumpang sebanyak 40 juta orang pertahunnya. Makanya, Pak Presiden pun menginstruksikan agar Terminal 3 Ultimate ini segera dioperasikan,” ucap Budi.(Rus)

 

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Dua Parpol Pemilik Suara Besar di Banten Gelar Pertemuan Tertutup, Isyarat Koalisi Mencuat

Berita Banten - Partai Golkar dan Partai Gerindra yang...

Arahan Presiden Jokowi dalam Rakernas Kesehatan Nasional di Kabupaten Tangerang

Berita Banten - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menghadiri sekaligus...