Ratusan Honorer Kelurahan di Kota Serang Tuntut Tunjangan Bulanan

Date:

Serang – Ratusan staf honorer kelurahan mendatangi gedung DPRD Kota Serang, di Jalan Mayor Syafei No.3, Kota Serang, Senin (22/5/2017).

Ketua Paguyuban Staf Honorer Kelurahan (PSHK) Kota Serang, Sapta Mulyana menjelaskan, kedatangan mereka untuk mengadukan persoalan yang kini masih dihadapi para honorer yang mengabdi di kelurahan di kota yang dipimpin Tb Haerul Jaman ini.

“Kami ini ujung tombak dan kepanjangtanganan Pemkot Serang di kelurahan. Tapi, tidak ada perhatian yang diberikan oleh pemerintah kepada kami yang sudah mengabdi selama bertahun-tahun,” kata Sapta.

Kondisi yang dialami staf honorer kelurahan sangat berbeda dengan perangkat RT maupun RW yang mendapatkan honor yang jelas.

“Sementara kami, hanya melayani dan melayani tanpa honor yang jelas dan tunjangan bulanan. Jam kerja kami pun sama dengan PNS,” ketus Sapta usai berudiensi dengan DPRD.

Sapta mendesak DPRD merekomendasikan seluruh staf honorer kelurahan kepada BKD berdasarkan SK kelurahan agar dimasukkan ke database yang valid terkait massa pengabdiannya yang sudah bertahun-tahun.

Kepala BKD Kota Serang Yoyo Wicaksono mengaku, pihaknya belum bisa memenuhi keinginan tersebut.

“Soal database itu kebijakanya ada di pemerintah pusat, begitu juga pengangkatan CPNS,” pungkasnya.(Nda)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Demi Kota Kelahiran, Dua Sosok Muda Ramaikan Bursa Pilkada Kota Tangerang 2024

Berita Tangerang - Dua sosok muda di Kota Tangerang,...

Gambar Arief Wismansyah untuk Gubernur Banten 2024 Sudah Mulai Masuk ke Kampung-kampung

Berita Banten - Gambar Arief Wismansyah, Wali Kota Tangerang...