KKP RI Kirim “Tukang” Servis Untuk Perbaiki Mesin Kapal Nelayan yang Rusak Akibat Tsunami

Date:

Direktorat Jendral Pengelolaan Ruang Laut KKP, Brahmantya Satyamurti Poewardi menyebut KKP RI mengirimkan 3 mekanik untuk memperbaiki kapal nelayan yang rusak akibat tsunami. (Engkos Kosasih/BantenHits).

Pandeglang – Kementerian Kelautan dan Perikanan Republik Indonesia atau KKP RI mengirimkan tiga armada mekanik untuk memberikan service mesin kapal nelayan yang rusak akibat di sapu tsunami selat sunda pada 22 Desember 2018.

Tidak hanya service mesin kapal gratis, KKP juga memberikan bantuan Sobong (Alat Pegolahan Ikan) dan Tracking Mangrove untuk pariwisata, agar wisata di Pandeglang yang sempat rusak bisa kembali bangkit.

Baca Juga: Muncul Hoaks Korban Tsunami Dimakan Ikan, Kementerian KKP Lakukan Ini kepada Warga Pesisir

Direktorat Jendral Pengelolaan Ruang Laut KKP, Brahmantya Satyamurti Poewardi mengatakan, bantuan ini sebagai upaya pemerintah untuk membangkitkan perekonomian masyarakat yang hilang akibat tsunami.

“Service ini tidak hanya diwilayah Carita, namun juga wilayah Kecamatan Sumur. Ya gratis, service ini gratis. Sedangkan dari Ditjen pengolahan ruang laut yaitu bantuan ekonomi produktif alat pengolahan ikan, dan tracking mangrove. Untuk tracking mangrove titiknya akan kami cek lebih lanjut,”katanya.

Brahmantya mengaku kekurangan armada untuk memperbaiki mesin perahu yang rusak. Mengingat, jumlah perahu dan kapal yang rusak akibat tsunami mencapau sekitar 420 unit.

“Armada kita terbatas, jadi dilakukan secara bertahap. Kita sampai saat ini masih terus melakukan perbaikan, dan kita juga menerima masukan dari masyarakat, “tutupnya.

Sementara Bupati Pandeglang, Irna Narulita menambahkan, selain pemberian bantuan alat tangkap dan servis mesin kapal, KKP juga menurur Irna akan memberikan bantuan benih ikan tawar dan laut pada bulan Maret nanti.

“Maret nanti akan ada bantuan ikan untuk budidaya ikan tawar dan laut kurang lebih sebanyak 1,5 juta benih, dan pakan ikannya hingga 10-15 ton, saya ucapakan terimakasih kepada Ibu Menteri dan Bapak Peresiden,” tutupnya.

Editor: Fariz Abdullah

Author

  • Engkos Kosasih

    Memulai karir jurnalistik di BantenHits.com sejak 2016. Pria kelahiran Kabupaten Pandeglang ini memiliki kecenderungan terhadap aktivitas sosial dan lingkungan hidup.

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Dua Parpol Pemilik Suara Besar di Banten Gelar Pertemuan Tertutup, Isyarat Koalisi Mencuat

Berita Banten - Partai Golkar dan Partai Gerindra yang...

Arahan Presiden Jokowi dalam Rakernas Kesehatan Nasional di Kabupaten Tangerang

Berita Banten - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menghadiri sekaligus...