Sehari Jelang Pendekar Cisadane vs Maung Bandung; Coach Widodo Bongkar Strategi Rival, Coach Robert Lakukan Rotasi

Date:

Persita Tangerang saat bersua Persiraja Banda Aceh pada laga perdana Piala Menpora. Persita keok 1-3 dari Persiraja Aceh. (istimewa)

Sleman – Tim kebanggaan warga Tangerang, Persita Tangerang akan menjalani laga kedua melawan tim berkelas Persib Bandung pada lanjutan Piala Menpora di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta, Senin sore, 29 Maret 2021.

Seluruh pemain Pendekar Cisadane termotivasi untuk bisa meraih kemenangan dari Maung Bandung dalam laga tersebut. Pasalnya, pada laga perdana mereka dibungkam 1-3 oleh Persiraja Banda Aceh. Sementara, laga sebelumnya Persib Bandung harus berbagi angka dengan Bali United setelah ditahan imbang 1-1.

Dikutip BantenHits.com dari Tribun Jabar, Pelatih Persita, Widodo Cahyono Putro, mengaku sudah melakukan evaluasi setelah kekalahan di pertandingan pertama menghadapi Persiraja Banda Aceh.

Widodo mengungkapkan, kini pemainnya termotivasi untuk meraih hasil maksimal melawan Persib. Bahkan, Widodo juga membeberkan sudah mengantongi gaya permainan Persib dan pelatihnya.

“Kami sudah paham dengan karakter bermain dan gaya bermain Coach Rene Alberts, kami juga beberapa kali sudah bertemu sebelum Piala Menpora ini,” katanya.

“Jadi karakter Alberts itu sepak bola menyerang dan itu sudah kami ketahui dan pemain pemain dari wingernya juga,” katanya.

Widodo mengaku tidak mematok target terlalu tinggi di Piala Menpora. Baginya, Piala Menpora adalah ajang untuk persiapan menghadapi Liga 1.

“Kami prinsipnya persiapan untuk Liga, kalaupun itu kemenangan, ya itu bonus bagi kami.

“Yang terpenting kordinasi permainan, tujuan dari semua permainan adalah kemenangan, tapi kemenangan itu banyak yang tidak sepaham, ada yang instan ada yang proses dan ada yang melalui beberapa tahapan,” katanya.

Rotasi Pemain

Sementara, Pelatih Persib Bandung, Robert Alberts, memastikan akan merotasi hampir semua pemainnya pada pertandingan menghadapi Persita Tangerang.

Mayoritas pemain inti yang tampil pada laga pertama saat ditahan imbang Bali United dengan skor 1-1 akan dibangkucadangankan.

“Untuk persentasenya saya belum tahu. Tapi dari susunan starting eleven kemarin, mayoritas saya akan mengganti mereka. Jadi akan menjadi skuat yang baru besok karena kami membawa 23 pemain,” ujar Robert dalam sesi jumpa pers, Minggu, 28 Maret 2021.

Robert mengatakan, rotasi sengaja ia lakukan agar semua pemain yang dibawa ke Sleman mendapat kesempatan tampil. Di Piala Menpora, Persib tak mengincar kemenangan apalagi menjadi juara.

“Setiap laga kami tidak akan memainkan sebelas pemain terbaik, kami akan melakukan rotasi,” katanya.

Meski melakukan rotasi, formasi yang akan digunakan Robert kemungkinan tidak akan berubah. Dia akan tetap memainkan formasi 4-4-2 seperti saat bermain imbang melawan Bali United.

Di posisi penjaga gawang, I Made Wirawan akan digantikan oleh Dhika Bayangkara atau Teja Paku Alam. Robert mengatakan, posisi penjaga gawang memang menjadi posisi yang mengalami perubahan komposisi pemain.

“Tentunya (ada), turnamen ini adalah untuk merotasi pemain, turnamen ini untuk memberikan semuanya kesempatan bermain. Jadi di laga berikutnya kami akan memainkan kiper lainnya untuk tampil,” katanya.

Di lini belakang, perubahan komposisi pemain tampaknya akan terjadi cukup besar.

Posisi bek kanan yang diisi oleh Henhen Herdiana pada laga sebelumnya akan digantikan oleh pemain muda, Bayu M Fiqri.

Pun dengan posisi bek kiri yang diisi oleh Ardi Idrus kemungkinan besar akan akan diganti Zalnando.

Pada posisi bek tengah, Victor Igbonefo akan tetap menjadi pemain utama didampingi oleh Achmad Jufriyanto.

Nick Kuipers akan mengambil waktu istirahat untuk laga berikutnya.

Beralih ke lini tengah, Robert tidak akan mengambil risiko dengan menurunkan Beckham Putra Nugraha dan Dedi Kusnandar.

Keduanya mengalami cedera pada saat menghadapi Bali United meskipun dinyatakan sudah sembuh.

Kemungkinan besar, dua gelandang yang akan dimainkan Robert adalah Abdul Aziz dan Esteban Vizcarra.

Mereka akan dibantu oleh dua winger cepat, Erwin Ramdani dan Frets Listanto Butuan.

Untuk Farshad Noor, Robert menyebut pemainnya tersebut merasa kesulitan karena perubahan iklim.

Farshad yang sebelumnya bermain di Liga Siprus, harus bersusah payah beradaptasi dengan udara dan cuaca di Indonesia.

Namun, menurut Robert, hal itu bisa ia maklumi. Sebab, sebelumnya Farshad lebih banyak bermain di negara yang lebih dingin seperti Belanda dan Siprus, sehingga perlu waktu lebih banyak untuk beradaptasi dengan cuaca di Indonesia.

Meski masih berjuang untuk bisa beradaptasi, Robert mengatakan Farshad tetap berpeluang tampil di laga kontra Persita.

Hanya saja, semua itu tergantung dari hasil latihan terakhir Persib sebelum pertandingan pada hari ini.

“Tapi tentunya dia masih punya kesempatan untuk bermain besok,” katanya.

Di lini depan, Ezra Walian tampaknya belum akan tampil. Kondisinya, menurut Robert, belum benar-benar bugar sehingga terlalu berisiko memainkannya di laga nanti malam.

Dengan kondisi yang ada, maka Ferdinand Sinaga dan Wander Luiz akan tampil sebagai starting eleven. Keduanya pun dalam kondisi yang lumayan baik dan sempat tampil di pertandingan sebelumnya.

Editor: Darussalam Jagad Syahdana

Author

  • Darussalam J. S

    Darusssalam Jagad Syahdana mengawali karir jurnalistik pada 2003 di Fajar Banten--sekarang Kabar Banten--koran lokal milik Grup Pikiran Rakyat. Setahun setelahnya bergabung menjadi video jurnalis di Global TV hingga 2013. Kemudian selama 2014-2015 bekerja sebagai produser di Info TV (Topaz TV). Darussalam JS, pernah menerbitkan buku jurnalistik, "Korupsi Kebebasan; Kebebasan Terkorupsi".

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related