Pejabat Disdukcapil Lebak Dapat Warning; Jangan Ada Pungli atau Suap!

Date:

FITO ILUSTRASI. Disdukcapil Lebak menambah tempat tunggu yang diperuntukkan bagi pemohon dokumen kependudukan. Di tempat tunggu ini juga akan tersedia kantin yang dikelola oleh dharma wanita. (Banten Hits/ Fariz Abdullah)

Lebak- Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Lebak, Budi Santoso melantik dan mengambil sumpah lima pejabat pengawas Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil atau Disdukcapil.

Dalam pelantikan itu, mereka langsung mendapatkan warning dari mantan Kepala Badan Keuangan Aset Daerah (BKAD) Kabupaten Lebak tersebut.

Ya, Budi meminta para pejabat yang baru dilantik bisa melaksanakan tugas dengan penuh semangat dan tanggung jawab, serta menegakkan kehormatan dan martabat birokrasi Pemerintah.

“Disdukcapil ini adalah OPD yg bersentuhan langsung dengan pelayanan masyarakat,
jadi tolong suadara-saudara agar membantu Pimpinan untuk melaksanakan pelayanan kependudukan kepada masyarakat dengan sebaik-baiknya,”kata Budi dalam siaran pers yang diterima Bantenhits, Kamis, 30 Desember 2021.

“Jangan ada komplain dari mereka (masyarakat-red), jangan ada pungli, jangan ada suap dan lainnya, lakukanlah sesuai prosedur sesuai SOP,”tegas jebolan IPDN ini.

Budi juga berpesan agar pejabat baru dapat terus meningkatkan pelayanan terpadu kependudukan sehingga pelayanan administrasi kependudukan bisa cepat dan tepat.

“Jadi masyarakat tidak perlu lama dalam mengurus administrasi kependudukannya,”imbuhnya.

Editor: Darussalam Jagad Syahdana

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related