Per 1 Juni 2023 Waktu Tempuh Perjalanan Kereta Api Lebih Singkat

Date:

Double track Kereta Api Tangerang-Jakarta
Mulai 1 Juni 2023 waktu tempuh perjalanan kereta api lebih singkat menyusul diberlakukannya Gapeka baru per 1 Juni 2023. FOTO Ilustrasi : Double track Kereta Api Tangerang-Jakarta. (ISTIMEWA)

Berita Jakarta – Waktu tempuh perjalanan sejumlah kereta api akan menjadi lebih singkat menyusul akan diberlakukannya Grafik Perjalanan Kereta Api atau Gapeka baru per 1 Juni 2023.

Sebelumnya, Gapeka yang digunakan merupakan Gapeka 2021. Selain membuat waktu tempuh lebih cepat, Gapeka 2023 akan membuat perubahan jadwal sejumlah kereta.

Gapeka adalah pedoman pengaturan pelaksanaan perjalanan kereta api yang digambarkan dalam bentuk garis.

Gapeka menunjukkan stasiun, waktu, jarak, kecepatan dan posisi perjalanan kereta api mulai dari berangkat, berhenti, datang, bersilang dan penyusulan, yang digambarkan secara grafis untuk pengendalian perjalanan kereta api.

“Salah satu manfaat yang dapat dirasakan pelanggan pada Gapeka 2023 adalah efisiensi waktu perjalanan KA. Terdapat percepatan waktu tempuh perjalanan KA jarak jauh sebesar total 2.727 menit per hari,” kata VP Public Relations KAI, Joni Martinus, Rabu, 10 Mei 2023 dilansir RCTI+, jaringan BantenHits.com.

Contoh KA yang mengalami percepatan waktu tempuh perjalanan adalah KA Mutiara Selatan relasi Surabaya Gubeng-Bandung yang perjalanannya jadi lebih singkat 72 menit, dari sebelumnya 12 jam 15 menit menjadi 11 jam 3 menit.

Ada juga KA Bima relasi Gambir-Surabaya Gubeng yang perjalanannya lebih singkat 61 menit, dari sebelumnya 11 jam 31 menit menjadi 10 jam 30 menit.

Pada Gapeka 2023 juga terdapat penambahan jumlah perjalanan kereta api. KA penumpang bertambah 48 perjalanan atau dari 605 KA menjadi 653 KA. Adapun perjalanan KA barang bertambah 6 KA, dari 322 KA menjadi 328 KA.

Terdapat berbagai faktor yang melatarbelakangi percepatan waktu tempuh ini. Di antaranya karena ada jalur ganda yang dibangun di berbagai wilayah seperti di lintas Gedebage-Haurpugur, double-double track (DDT) Cakung-Bekasi, peningkatan kecepatan berbagai lintas hingga 120 km/jam, perubahan sistem persinyalan dan sebagainya.

Masyarakat sudah dapat membeli tiket untuk keberangkatan 1 Juni 2023 melalui aplikasi KAI Access, situs kai.id, atau seluruh channel penjualan tiket yang bekerja sama secara resmi dengan KAI.

Pastikan kembali jadwal perjalanan karena ada perubahan jadwal keberangkatan kereta api pada Gapeka 2023. Misalnya KA Airlangga relasi Surabaya Pasar Turi-Pasar Senen yang semula berangkat dari Surabaya Pasar Turi pukul 12.25 WIB, mulai 1 Juni berubah keberangkatannya menjadi pukul 10.35 WIB.

“Kami berharap dengan pemberlakuan Gapeka 2023 ini, pelanggan kereta api akan semakin meningkat melalui berbagai peningkatan pelayanan seperti waktu perjalanan yang semakin singkat, penambahan jumlah perjalanan kereta api dan lainnya,” ucap Joni.

Sumber: RCTI+

 

Author

  • Darussalam J. S

    Darusssalam Jagad Syahdana mengawali karir jurnalistik pada 2003 di Fajar Banten--sekarang Kabar Banten--koran lokal milik Grup Pikiran Rakyat. Setahun setelahnya bergabung menjadi video jurnalis di Global TV hingga 2013. Kemudian selama 2014-2015 bekerja sebagai produser di Info TV (Topaz TV). Darussalam JS, pernah menerbitkan buku jurnalistik, "Korupsi Kebebasan; Kebebasan Terkorupsi".

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Baru Nikah di Rajeg Tangerang, Ini Sosok Ahmad Arif Si Pembunuh Wanita Paruh Baya dalam Koper

Berita Tangerang - Kamis, 25 April 2024, warga Cikarang,...

Formatang Minta Ratu Atut Mewakafkan Satu Keluarganya untuk Mengabdi di Kabupaten Tangerang

Berita Tangerang - Forum Masyarakat Tangerang atau Formatang meminta...

Wali Kota Tangerang Sehari Akan Bertugas 20 Mei 2024

Berita Tangerang - Wali Kota Tangerang terpilih akan segera...