Empat Siswa SD dan SMP di Lebak Disebut Jadi Pelaku Pembunuhan Brutal di Sekitar Vila Suma Bayah

Date:

ILUSTRASI PEMBUNUH SANTRI PONPES BANI UTSMAN
Empat Siswa SD dan SMP di Lebak disebut jadi pelaku pembunuhan brutal di Sekitar Vila Suma, Pantai Bayah, Kabupaten Lebak, Banten. FOTO ILUSTRASI Kejahatan: Dok. BantenHits.com.

Berita Lebak – Pembunuhan brutal dengan cara membakar korbannya mencuat seiring penemuan jasad laki-laki tanpa identitas dalam keadaan terikat dan gosong di sekitar Villa Suma, Pantai Bayah, Desa Bayah Barat, Kabupaten Lebak, Banten, yang ditemukan Rabu siang, 14 Juni 2023.

Adalah akun tiktok @bayah360 yang mengaitkan dugaan pembunuhan brutal yang dialami jasad yang ditemukan di Villa Suma tersebut. Akun tersebut mengunggah penangkapan empat orang diduga pelaku pembunuhnya, Kamis, 15 Juni 2023.

Yang mengejutkan dalam unggahannya itu, akun tiktok @bayah360 menyebut empat pelaku pembunuhan merupakan siswa SD dan SMP di wilayah tersebut.

Dalam narasi di video berdurasi 62 detik tersebut, para pelaku disebut mengikat korbannya, kemudian menutupi dengan plastik kemudian membakarnya.

“Hari kemarin kita dikagetkan dengan penemuan mayat di Bayah Barat. Hari ini kita dibuat lebih kaget, karena faktanya pelaku pembunuhan tersebut dilakukan oleh anak-anak. Dua pelaku merupakan siswa kelas 6 SD, 2 orang lagi merupakan pelajar tingkat SMP. Sementara menurut keterangan para pelaku, korban merupakan ODGJ,” ungkap akun itu seperti dilansir RCTI+, jaringan BantenHits.com.

“Korban dibunuh dengan cara diikat lalu dikasih bensin. Ga cukup sampai disitu, korban ditutup plastic lalu dibakar. Rasanya sudah tidak bisa berkata-kata,” sambungnya.

Belum ada keterangan resmi dari kepolisian terkait dengan peristiwa tersebut. BantenHits.com masih mencoba menghubungi sejumlah pihak berwenang di Polres Lebak.

Sumber: RCTI+

 

Author

  • Darussalam J. S

    Darusssalam Jagad Syahdana mengawali karir jurnalistik pada 2003 di Fajar Banten--sekarang Kabar Banten--koran lokal milik Grup Pikiran Rakyat. Setahun setelahnya bergabung menjadi video jurnalis di Global TV hingga 2013. Kemudian selama 2014-2015 bekerja sebagai produser di Info TV (Topaz TV). Darussalam JS, pernah menerbitkan buku jurnalistik, "Korupsi Kebebasan; Kebebasan Terkorupsi".

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Baru Nikah di Kabupaten Tangerang, Ini Sosok Ahmad Arif Si Pembunuh Wanita Paruh Baya dalam Koper

Berita Tangerang - Kamis, 25 April 2024, warga Cikarang,...

Formatang Minta Ratu Atut Mewakafkan Satu Keluarganya untuk Mengabdi di Kabupaten Tangerang

Berita Tangerang - Forum Masyarakat Tangerang atau Formatang meminta...

Airin Tolak Istilah ‘Borong Parpol’ saat Daftar Calon Gubernur Banten 2024-2029 di PKB

Berita Banten - Calon Gubernur Banten 2024-2029, Airin Rachmi...

Daftar Calon Gubernur Banten 2024 di PDI-P, Berkas Airin Langsung Dinyatakan Lengkap

Berita Banten - Airin Rachmi Diany resmi mendaftar Calon...