Cara Relawan Bee Relief Pupuk Nasionalisme di Kota Baja; Bagi-bagi Nasi Bungkus Merdeka!

Date:

Relawan Bee Relief saat Mengajak Warga di Kota Cilegon, Menghormat pada Bendera Merah Putih (Istimewa)

Cilegon – Relawan Bee Relief punya cara sendiri untuk memumpuk rasa nasionalisme bagi warga. Yakni, membagi-bagi nasi bungkus merdeka di Kampung Pemulung, Kelurahan Sukmajaya, Kota Cilegon.

Mereka yang menginginkan nasi bungkus, harus terlebih dulu menghormat bendera merah putih sambil menyanyikan lagu Indonesia Raya. Cara sederhana ini, diyakini dapat menumbuhkan rasa nasionalisme.

Gerry William, perwakilan relawan dari Bee Relief mengatakan, selain untuk menumbuhkan rasa nasionalisme. Nasi bungkus ini juga di harapkan dapat meringankan beban warga mayoritas berprofesi sebagai pemulung di Kota Baja.

“Di 17 Agustus ini, semangat kemerdekaan ini, kami mengadakan nasi bungkus merdeka. Penduduk di Kota Cilegon ini, hormat kepada bendera, setelah itu diberikan nasi kotak,” katanya, Selasa 17 Agustus 2021.

Tak hanya di Cilegon, relawan ini juga kerap menyebar sembako dan makanan gratis untuk warga terdampak pandemi COVID-19 di Tangerang dan Serang dengan cara turun ke perkampungan yang dianggap membutuhkan.

“Sekarang lagi pandemi, jadi kita bagi-bagi ke masyarakat yang terdampak pandemi. Pembagian nasi bungkus udah sejak dari awal pandemi sampai sekarang dan dibagi ke beberapa daerah, Tangerang, Serang, Cilegon. Selain nasi bungkus, ada sembako juga yang kita bagikan,” ujarnya.

Meski tak ada perayaan, seperti perlombaan yang kerap dilakukan untuk memperingati kemerdekaan Indonesian. Namun bendera merah putih tetap berkibar di perkampungan Pemulung itu. Harapannya pun sama, COVID-19 bisa segera usai dari Indonesia.

“Dapat nasi bungkus isinya ayam, ada sambel nya juga. Harapannya bisa cepat selesai COVID-19,” kata Leni warga sekitar.

Editor : Fariz Abdullah

Author

  • Engkos Kosasih

    Memulai karir jurnalistik di BantenHits.com sejak 2016. Pria kelahiran Kabupaten Pandeglang ini memiliki kecenderungan terhadap aktivitas sosial dan lingkungan hidup.

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Jelang Pilkada Serentak 2024 di Banten, Golkar ‘Geber’ Silaturahmi dengan Parpol-parpol

Berita Banten - Menjelang pelaksanaan Pilkada Serentak 2024 di...

Banten Dicanangkan Jadi Pusat Ekonomi dan Keuangan Syariah Dunia

Berita Banten - Provinsi Banten dicanangkan untuk menjadi pusat...

Wujudkan Zero Waste, Pemkot Tangerang Maksimalkan Sistem Pengolahan Sampah Berbasis Masyarakat

Berita Tangerang - Sistem pengolahan sampah berbasis masyarakat adalah...

Ingin Bangun Kota Tangerang lewat Kebersamaan, Sachrudin Terus Gerilya ke Parpol-parpol

Berita Tangerang - Calon Wali Kota Tangerang 2024-2029, Sachrudin...