Anak Usia 6-11 Tahun di Kota Cilegon Mulai Divaksin Covid-19; Pelopornya Polisi

Date:

Anggota kepolisian saat membantu petugas suntik melakukan vaksinasi Covid-19 kepada anak usia 6-11 tahun. (BantenHits/Iyus Lesmana)

Cilegon- Polres Cilegon menggelar vaksinasi Covid-19 untuk anak usia 6-11 tahun di Kelurahan Deringo, Kecamatan Citangki, Kota Cilegon, Sabtu, 15 Januari 2022.

Pelaksanaan vaksin untuk anak umur di bawah 12 tahun ini diklaim menjadi yang pertama dilakukan di Kota Baja.

“Untuk anak di bawah 12 tahun kegiatan ini merupakan kegiatan yang pertama kali di kota Cilegon atau perdana karena sesuai atensi pak Kapolres Cilegon AKBP Sigit Haryono agar kita melaksanakan vaksinasi dibawah 12 tahun,”kata Kapolsek Ciwandan Kompol Rifki Seftirian.

Kata Rifki, pelaksanaan vaksin kali ini tak hanya untuk anak-anak, dewasa dan lansia juga turut menjadi sasaran para petugas vaksin.

Pihaknya menargetkan vaksinasi Covid-19 ini bisa menyuntik 350 orang.

“Sebanyak 350 yang sudah terdata sampai sekarang masuk 250an masyarkat di daftar hadir,”katanya.

“Kegiatan ini ada dua sesi sasaran orang dewasa dan anak dibawah 12 tahun 6 sampai 11 tahun,”tambahnya. 

Editor: Fariz Abdullah

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Harga Beras hingga Cabai Rawit di Banten Stabil, Ini Rahasianya!

Berita Banten - Harga 20 komoditi pokok di Banten...

Al Muktabar Ingin Gen Z di Banten Produktif dan Visioner, Bagaimana Caranya?

Berita Banten - Generasi Z alias Gen Z di...

Sah! Azizan-Yulli Kang Nong Kabupaten Serang 2024, Ini Susunan Lengkap Pasangan Pemenang

Berita Serang - Pasangan Rizky Azizan Ghofur (Azizan) dan...