Bos Limbah Tewas Diduga Dirampok

Date:

Tangerang, Banten Hits.com – M. Nur Ikhwanudin (23), seorang pengusaha limbah ditemukan tewas di tempat usahanya di kampung Putat, Desa Sindang Panon, Kecamatan Sindang Jaya, Kabupaten Tangerang, Selasa malam (19/03/2013).

Diduga M. Nur menjadi korban perampokan dan pembunuhan. Selain ditubuhnya ditemukan sejumlah luka, berdasarkan hasil penyelidikan sejumlah barang berharga milik korban juga dilaporkan raib.

Tangerang, Banten Hits.com – M. Nur Ikhwanudin (23), seorang pengusaha limbah ditemukan tewas di tempat usahanya di kampung Putat, Desa Sindang Panon, Kecamatan Sindang Jaya, Kabupaten Tangerang, Selasa malam (19/03/2013).

Diduga M. Nur menjadi korban perampokan dan pembunuhan. Selain ditubuhnya ditemukan sejumlah luka, berdasarkan hasil penyelidikan sejumlah barang berharga milik korban juga dilaporkan raib.

Berdasarkan informasi yang diperoleh, M. Nur ditemukan tidak bernyawa oleh Endin Supriatna, seorang tukang bengkel las yang lokasi usahanya bersebelahan dengan lapak milik korban.

Saat itu, sekitar pukul 20.00 WIB,  Endin mendengar suara seseorang membuka pintu pagar lapak korban, namun setelah dilihat keluar, ternyata saksi Endin tidak menemukan siapa pun. Endin kemudian masuk lagi ke dalam lapak korban.

“Saksi sempat penasaran, hingga akhirnya keluar lagi dan melihat sepeda motor beat korban masih berada di depan lapak dengan kunci menempel. Karena curiga, Endin lantas mengajak saksi Maruli Pohan alias Lay tukang tambal ban sebelah lapak korban untuk mengecek ke dalam lapak. Ternyata disana kedua saksi menemukan korban dalam posisi telungkup di kamar mandi tak bergerak,” ungkap Kasat Reskrim Polresta Kota Tangerang, Kompol Shinto Silitonga, Rabu (20/03/2013)

Lebih lanjut Shinto mengatakan, kedua saksi lalu memberitahu H Toib pemilik lahan, dan H Toib pun memberitahu orang tua korban, H. Rofei. Oleh orang tuanya, jasad korban di bawa pulang ke rumahnya di Kampung Cayur, RT 01 / 01, Desa Sindang Sono, Kecamatan Sindang Jaya, Kabupaten Tangerang.

Namun karena H. Rofei curiga dengan kematian anaknya, ia lantas melapor kepada pihak kepolisian Polres Mtero Tangerang Kabupaten sekitar pukul 23.45 WIB.

Berdasarkan hasil identifikasi, korban diketahui mengalami luka akibat kekerasan tumpul pada kepala dekat ubun ubun, memar mata kiri, hidung memar, dahi memar, leher luka gores, punggung telapak tangan kiri lecet, jari kaki kanan lecet, dan dubur mengeluarkan kotoran.

“Hasil penyelidikan sementara pelaku masuk dari jendela belakang, kemudian mengambil emas serta tas yang berisi uang. Saat ini masih dalam penyelidikan,” tegas Shinto.

Untuk kepentingan penyelidikan lebih lanjut, jenazah korban sudah dilarikan ke RSUD Tangerang guna menjalani otopsi. (Riani)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Sah! Azizan-Yulli Kang Nong Kabupaten Serang 2024, Ini Susunan Lengkap Pasangan Pemenang

Berita Serang - Pasangan Rizky Azizan Ghofur (Azizan) dan...

Koalisi Besar pada Pilkada Serentak 2024 di Banten Tengah Disiapkan Partai Golkar?

Berita Tangerang - Masifnya pergerakan politik yang dilakukan DPD...

Jelang Pilkada Serentak 2024 di Banten, Golkar ‘Geber’ Silaturahmi dengan Parpol-parpol

Berita Banten - Menjelang pelaksanaan Pilkada Serentak 2024 di...

Ingin Bangun Kota Tangerang lewat Kebersamaan, Sachrudin Terus Gerilya ke Parpol-parpol

Berita Tangerang - Calon Wali Kota Tangerang 2024-2029, Sachrudin...