Dirut AP II Akan Temui Perwakilan Masyarakat Desa Rawa Rengas

Date:

Tangerang – Aksi unjuk rasa warga Desa Rawa Rengas, Kecamatan Kosambi, Kabupaten Tangerang digelar di pintu masuk M1, Bandara Soekarno-Hatta (Soetta), Kecamatan Neglasari, Kota Tangerang, Selasa (14/3/2017). Rencananya akan ditemui Direktur Utama (Dirut) Angkasa Pura (AP) II.

 

Branch Communication Manager Bandara Soekarno-Hatta, Dewandono Prasetyo mengatakan, akan mempertemukan perwakilan massa dengan Direktur Utama PT Angkasa pura II, M. Awaludin.

“Mereka ingin bertemu dengan Pak Dirut. Namun, kebetulan beliau tidak ada di Indonesia maka akan dijadwalkan bertemu pada Senin (20/3/2017), jam 10.00 WIB di gedung 600,” ujarnya.

Pras begitu ia akrab disapa menjelaskan, proses pembebasan lahan untuk Runway III Bandara Soetta selama ini sudah berjalan lancar.

“So far cukup bagus, hanya saja ada terjadi demo ini ada ketidakpuasan dengan harga yang dilayangkan tim appraisal,” jelasnya.

Meski begitu, Pras belum dapat memastikan solusi dari tuntutan masyarakat terkait, adanya keadilan dalam pembebasan lahan Runway III  Bandara Soekarno-Hatta..

“Insya Allah ada solusi terbaik pada saat bertemu dengan pak Dirut ada solusinya,” tutupnya.

Sebelumnya, ratusan masyarakat Desa Rawa Rengas, Kecamatan Kosambi, Kabupaten Tangerang melakukan aksi unjuk rasa di pintu masuk M1, Bandara Soekarno-Hatta, Kecamatan Neglasari, Kota Tangerang, Selasa (14/3/2017).

Aksi ini dilakukan untuk menuntut adanya keadilan dalam pembebasan lahan Runway III  Bandara Soekarno-Hatta.(Zie)

 

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Ingin Bangun Kota Tangerang lewat Kebersamaan, Sachrudin Terus Gerilya ke Parpol-parpol

Berita Tangerang - Calon Wali Kota Tangerang 2024-2029, Sachrudin...

Baru Nikah di Rajeg Tangerang, Ini Sosok Ahmad Arif Si Pembunuh Wanita Paruh Baya dalam Koper

Berita Tangerang - Kamis, 25 April 2024, warga Cikarang,...

Formatang Minta Ratu Atut Mewakafkan Satu Keluarganya untuk Mengabdi di Kabupaten Tangerang

Berita Tangerang - Forum Masyarakat Tangerang atau Formatang meminta...

Airin Tolak Istilah ‘Borong Parpol’ saat Daftar Calon Gubernur Banten 2024-2029 di PKB

Berita Banten - Calon Gubernur Banten 2024-2029, Airin Rachmi...