Pjs. Kades Cigondrong Kabur Diduga Gelapkan Dana Desa

Date:

Kepala DPMPD Pandeglang Taufik Hidayat.(Banten Hits/ Engkos Kosasih)

Pandeglang – Inspektorat Kabupaten Pandeglang menemukan kejanggalan penggunaan Dana Desa Cigondrong, Kecamatan Sumur, Kabupaten Pandeglang.

BACA JUGA: Inspektorat Temukan Kejanggalan Penggunaan Dana Desa Cigondrong

Selain melakukan pemeriksaan khusus (riksus) guna mengklarifikasi penggunaan dana desa tersebut, Inspektorat juga telah menerbitkan Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) terhadap monitoring yang dilakukan di Desa Cigorondong.

“Setelah kami turun ke lapangan, memang benar ada beberapa kejanggalan. Ada beberapa pekerjaan yang terlihat masih acak-acakan,” kata Inspektur Inspektorat Kabupaten Pandeglang Iis Iskandar saat menerima pengaduan warga Desa Cigondrong, Selasa (6/2/2018).

Setelah dugaan penyelewengan dana desa ini terkuak, Pjs Kades Cigorondong Maman diketahui telah kabur. Pria yang juga seorang Aparatur Sipil Negara (ASN) di Kecamatan Sumur ini, belum juga menyelesaikan tiga pekerjaan yang didanai oleh DD tahap I.

“Oh Maman ya? Maman itu memang sungguh menarik, sampai hari ini kita masih terus lakukan penelusuran karena Camat melaporkan Maman ini sudah tidak ada di tempat (tinggalnya),” kata Kepala DPMPD Pandeglang Taufik Hidayat, Kamis (8/2/2018).

Kepala Badan Kepegawaian dan Diklat (BKD) Pandeglang Ali Fahmi Sumanta mengaku masih menunggu hasil laporan pemeriksaan khusus (Riksus) dari Isnpektorat Pandeglang terkait dugaan penyelewengan DD tahap I tersebut.

“Kita masih menunggu laporan Riksus Inspektorat, kalau terbukti bersalah. Kami tidak akan segan-segan memberhentikannya sebagai ASN,” tegasnya.(Rus)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Ingin Bangun Kota Tangerang lewat Kebersamaan, Sachrudin Terus Gerilya ke Parpol-parpol

Berita Tangerang - Calon Wali Kota Tangerang 2024-2029, Sachrudin...

Baru Nikah di Rajeg Tangerang, Ini Sosok Ahmad Arif Si Pembunuh Wanita Paruh Baya dalam Koper

Berita Tangerang - Kamis, 25 April 2024, warga Cikarang,...

Formatang Minta Ratu Atut Mewakafkan Satu Keluarganya untuk Mengabdi di Kabupaten Tangerang

Berita Tangerang - Forum Masyarakat Tangerang atau Formatang meminta...

Airin Tolak Istilah ‘Borong Parpol’ saat Daftar Calon Gubernur Banten 2024-2029 di PKB

Berita Banten - Calon Gubernur Banten 2024-2029, Airin Rachmi...