Lonjakan Penumpang Sudah Terjadi di Terminal Merak

Date:

Penumpang Terminal Merak
Terminal Merak mulai dipadati pemudik yang akan menuju Pelabuhan Merak. Lonjakan penumpang di terminal tersebut sudah terjadi pada H-4 Lebaran. (Foto: Iyus Lesmana/Banten Hits)

Cilegon – H-4 Lebaran, lonjakan penumpang sudah mulai terjadi di Terminal Terpadu Merak (TTM). Penumpang yang tiba di terminal untuk melanjutkan ke pelabuhan didominasi dari Terminal Kalideres dan Kampung Rambutan.

“Kedatangan penumpang yang sangat padat terjadi antara pukul 20.00 sampai pukul 03.00 WIB dini hari. Pada H-6 dan H-5, intensitas penumpang yang turun di terminal mencapai 1.500 per jam,” kata Kepala Terminal Merak, Sugiyo, Senin (11/6/2018).

Sugiyo mengatakan, pemudik cenderung melakukan perjalanan pada saat malam hari.

“Kecenderungan penmpang melakukan perjalanan malam hari, karena pengalaman saya di Bakauheni dia lebih baik perjalanan pada siang hari makanya dari sini malam,” ujarnya.

Sugiyo memprediksi, puncak arus mudik akan terjadi pada malam H-3 yang didominasi oleh penumpang karyawan swasta yang baru libur pada hari ini.

“Bisa Selasa atau Rabu malam,” katanya.(Nda)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Sah! Azizan-Yulli Kang Nong Kabupaten Serang 2024, Ini Susunan Lengkap Pasangan Pemenang

Berita Serang - Pasangan Rizky Azizan Ghofur (Azizan) dan...

Koalisi Besar pada Pilkada Serentak 2024 di Banten Tengah Disiapkan Partai Golkar?

Berita Tangerang - Masifnya pergerakan politik yang dilakukan DPD...

Jelang Pilkada Serentak 2024 di Banten, Golkar ‘Geber’ Silaturahmi dengan Parpol-parpol

Berita Banten - Menjelang pelaksanaan Pilkada Serentak 2024 di...