Bimtek dan Konsolidasi, Caleg Hanura Diminta Hindari Persoalan Hukum

Date:

Bimtek dan Konsolidasi Caleg Hanura
Caleg Partai Hanura diminta menciptakan Pemilu damai dan kondusif serta menghindari persoalan hukum. (Banten Hits/Engkos Kosasih)

Pandeglang – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Hanura Kabupaten Pandeglang menggelar Konsolidasi dan Bimtek Caleg DPR, DPRD provinsi dan kabupaten, di Hotel Wira Carita, Pandeglang, Minggu (7/4/2018).

Ketua DPC Partai Hanura Kabupaten Pandeglang, Heri Abdul Halim menjelaskan, bimtek bertujuan memberikan pemahaman kepada kader mengenai politik di Indonesia, sehingga diharapkan kader maupun caleg mampu menciptakan Pemilu yang damai dan kondusif.

“Saya berharap setelah dilaksanakannya bimbingan teknis ini para caleg dan kader Hanura dapat memahami mekanisme Pemilu 2019 sehingga tidak berurusan dengan persoalan hukum,” terang Heri.

Sementara itu, Kepala Kesbangpol Pandeglang, Tatang Effendi yang hadir mewakil bupati Pandeglang mengapresiasi kegiatan tetsebut.

“Kegiatan ini sangat bagus dan perlu dilakukan untuk menciptalan iklim damai pada Pemilu 2019 di Kabupaten Pandeglang,” kata Tatang.

Tatang menegaskan kehadirannya ke acara Hanura sebatas mewakili Bupati Irna Narulita.

“Perlu saya tegaskan, kehadiran saya kesini hanya mewakili bupati, jangan dipolitisasi,” tandasnya.(Nda)

Author

  • Engkos Kosasih

    Memulai karir jurnalistik di BantenHits.com sejak 2016. Pria kelahiran Kabupaten Pandeglang ini memiliki kecenderungan terhadap aktivitas sosial dan lingkungan hidup.

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Ingin Bangun Kota Tangerang lewat Kebersamaan, Sachrudin Terus Gerilya ke Parpol-parpol

Berita Tangerang - Calon Wali Kota Tangerang 2024-2029, Sachrudin...

Baru Nikah di Rajeg Tangerang, Ini Sosok Ahmad Arif Si Pembunuh Wanita Paruh Baya dalam Koper

Berita Tangerang - Kamis, 25 April 2024, warga Cikarang,...

Formatang Minta Ratu Atut Mewakafkan Satu Keluarganya untuk Mengabdi di Kabupaten Tangerang

Berita Tangerang - Forum Masyarakat Tangerang atau Formatang meminta...

Airin Tolak Istilah ‘Borong Parpol’ saat Daftar Calon Gubernur Banten 2024-2029 di PKB

Berita Banten - Calon Gubernur Banten 2024-2029, Airin Rachmi...