Viral WNA Beraktivitas di Gunung Anak Krakatau, Polres Cilegon Telusuri Pihak yang Memfasilitasi

Date:

Erupsi Gunung Anak Krakatau
Erupsi Gunung Aaak Krakatau, Juni 2018. (Dok. BantenHits.com) 

Cilegon – Polres Cilegon tengah mendalami Warga Negara Asing atau WNA beraktivitas di Gunung Anak Krakatau (GAK) yang viral di media sosial beberapa waktu yang lalu. 

Kapolres Cilegon AKBP Rizki Agung Prakoso mengatakan, pihaknya serius dalam menggali informasi siapa yang membawa para WNA menuju kawasan GAK. Pasalnya, saat ini Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) mengimbau agar masyarakat tidak diperbolehkan untuk mendekat GAK sejauh 5 kilometer dari kawah.

“Kita mau cari siapa yang bawa dia ke sana dan pake moda apa, pakai kapal apa, sedang kita cari. Kita akan cari informasi dari semua sumber informasi yang bisa kita dapatkan ini kan untuk supaya kita lebih peduli, ” kata Rizki saat dihubungi melalui sambungan telepon, Rabu, 23 Januari 2019.

Saat disinggung apakah ada pemberitahuan ke Polres Cilegon terkait aktivtas WNA di kawasan GAK, Kapolres menyebut, pihaknya tidak menerima pemberitahuan. Ia mengatakan tidak akan memberikan ijin kepada siapapun, baik WNA maupun warga Indonesia yang hendak menuju ke kawasan GAK.

“Tidak ada. WNA tidak ngomong ke kita untuk minta pemberitahuan kegiatan apa peliputan atau apa. Artinya yang bersangkutan tidak izin ke GA. Jika ada pemeberitahuan pasti kita akan cegah,” ujarnya.

Kapolres mengimbau kepada masyarakat, untuk tidak mendekati bahkan sampai berada di kawasan GAK, karena dapat membahayakan keselamatan bagi masyarakat.

“Intinya kita imbau baik itu WNA atau warga lokal sebaiknya tidak melakukan hal seperti itu karena itu membahayakan dia sendiri,” tandasnya. (Rus)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Baru Nikah di Rajeg Tangerang, Ini Sosok Ahmad Arif Si Pembunuh Wanita Paruh Baya dalam Koper

Berita Tangerang - Kamis, 25 April 2024, warga Cikarang,...

Formatang Minta Ratu Atut Mewakafkan Satu Keluarganya untuk Mengabdi di Kabupaten Tangerang

Berita Tangerang - Forum Masyarakat Tangerang atau Formatang meminta...

Airin Tolak Istilah ‘Borong Parpol’ saat Daftar Calon Gubernur Banten 2024-2029 di PKB

Berita Banten - Calon Gubernur Banten 2024-2029, Airin Rachmi...

Daftar Calon Gubernur Banten 2024 di PDI-P, Berkas Airin Langsung Dinyatakan Lengkap

Berita Banten - Airin Rachmi Diany resmi mendaftar Calon...